Sabana Alun-Alun Suryakancana Gunung Gede Terbakar, Tim Gabungan Petugas TNGGP dan Relawan Turun Tangan

- 19 September 2023, 21:31 WIB
Sabana di kawasan Alun-Alun Suryakancana Gunung Gede terbakar pada Senin, 18 September 2023 kemarin.*
Sabana di kawasan Alun-Alun Suryakancana Gunung Gede terbakar pada Senin, 18 September 2023 kemarin.* /Pikiran Rakyat/Muhammad Ginanjar/

 

Petugas yang dikerahkan merupakan tim gabungan yang dibantu oleh para pendaki yang turut serta menjadi relawan.

Tim gabungan tersebut bersama-sama dikerahkan untuk memadamkan api dan mencegah terbakarnya kawasan taman bunga Edelweiss.

Baca Juga: Benarkah Pengguna X (Twitter) Diminta Berlangganan dan Berbayar?

Pihak Balai Besar TNGGP belum mengetahui pasti penyebab terjadinya kebakaran di kawasan yang merupakan tempat para pendaki mendirikan tenda tersebut.

Indikasi sementara kebakaran terjadi karena adanya percikan api yang disebabkan oleh cuaca yang sangat terik membakar rumput di Alun-Alun Suryakancana yang sebagian besar telah mengering.

 

Sapto Aji Prabowo mengatakan bahwa pihaknya dapat memastikan ketika kebakaran terjadi belum ada pendaki yang melakukan pendakian.

Sehingga tidak ada indikasi kebakaran terjadi akibat kelalaian pendaki. Namun pihaknya masih tetap berusaha memastikan penyebab terjadinya kebakaran tersebut.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x