AMIN Targetkan Indeks Kemerdekaan Pers di 70-72 Poin, Ini 8 Program untuk Media

- 17 Januari 2024, 21:15 WIB
Timnas AMIN menyiapkan delapan program konkret untuk kemerdekaan pers dan tumbuhnya ekosistem media di Indonesia.*
Timnas AMIN menyiapkan delapan program konkret untuk kemerdekaan pers dan tumbuhnya ekosistem media di Indonesia.* /Foto: Pikiran Rakyat/Asep Bidin Rosidin

PR DEPOK - Tim Nasional (Timnas) Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) Fahrus Zaman Fadhly mengungkapkan, pihaknya sedang menyiapkan delapan program konkret untuk kemerdekaan pers dan tumbuhnya ekosistem media di Indonesia.

Fahrus Zaman Fadhly menyampaikan akan menjadikan pers dan media sebagai tulang punggung demokrasi di Indonesia.

"Anies dan Muhaimin menjadikan pers dan media sebagai tulang punggung demokrasi," tutur Timnas AMIN Fahrus Zaman Fadhly, dilansir PikiranRakyat-Depok.com dari ANTARA, Rabu, 17 Januari 2024.

Fahrus menuturkan bahwa program itu yaitu, merevisi berbagai aturan yang menghambat kebebasan pers dan sipil.

Baca Juga: Daftar Rekomendasi 5 Tempat Bakso Terkenal di Kota Cimahi, Dijamin Lezat dan Menggugah Selera

Kedua, memfasilitasi tumbuhnya ekosistem industri pers nasional yang sehat dan kuat, serta mampu bersaing dengan media asing berbasis teknologi, melalui dukungan kebijakan dan pendekatan fiskal.

Selanjutnya yang ketiga, menindak tegas kasus intimidasi dan kekerasan terhadap insan pers. Keempat, mendukung regulasi terkait kompensasi yang adil demi ekosistem pers yang sehat.

Untuk yang kelima, AMIN, menjamin akses pers terhadap data, informasi, dan dokumen publik milik pemerintah. Keenam, memberikan kebebasan bersertifikat bagi seluruh insan pers.

Ketujuh, menempatkan pers sebagai mitra strategis pemerintah dan mengedukasi publik dan mengawal demokrasi. Dan untuk yang kedelapan, memelopori keterbukaan pemerintah terhadap kritik pers, dimulai dengan contoh dari pemerintah tingkat tinggi.

Baca Juga: 5 Mie Ayam Paling Populer dan Terenak di Blitar yang Harganya Ramah Dikantong

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x