Update Info Tiket Kereta KAI Lebaran 2024: Masih Ada Jutaan Kuota, Begini Cara Daftarnya

- 8 Maret 2024, 15:30 WIB
Berikut ini merupakan penjelasan tentang cara daftar tiket kereta KAI Lebaran 2024, masih ada jutaan kuota.
Berikut ini merupakan penjelasan tentang cara daftar tiket kereta KAI Lebaran 2024, masih ada jutaan kuota. / Instagram @commuterline /

PR DEPOK - PT Kereta Api Indonesia (KAI) menyediakan tiket kereta api bagi masyarakat yang ingin ke kampung halaman pada masa Lebaran 2024.

Melihat tingginya minat masyarakat, KAI menyediakan lebih dari 4,2 juta tiket kereta api.

“Angkutan Lebaran 2024, KAI siapkan 4.222.818 juta tiket kereta api untuk mendukung mobilitas masyarakat baik itu mudik dan balik,” tulis admin KAI seperti dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari akun resmi @kai121 pada Jumat, 8 Maret 2024.

Jutaan tiket kereta api (KA) yang tersedia dibagi dalam dua kategori, yaitu tiket regular sebanyak 3.58.846 dan tiket kereta api tambahan sebanyak 641.972.

Baca Juga: Cara Mudah Cek Data Siswa Penerima PIP Kemdikbud 2024 di pip.kemdikbud.go.id

Adapun tiket kereta api tersebut dibagi lagi berdasarkan 6 kategori kelas layanan, antara lain:

1. KA antarkota komersial: 2.742.020 tiket

2. KA antarkota subsidi (PSO): 542.944 tiket

3. KA lokal komersial: 170.456 tiket

Halaman:

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x