Kasus Baru Covid-19 Turun, Pasar Terapung Banjarmasin Kembali Dibuka

- 8 November 2020, 12:46 WIB
Pedagang pasar terapung
Pedagang pasar terapung /

PR DEPOK - Turunnya kasus baru Covid-19 di Banjarmasin membuat Pemerintah Kota Banjarmasin berencana akan membuka kembali wisata Pasar Terapung.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Banjarmasin, Ikhsan Al-Haq mengatakan hal tersebut di Banjarmasin, Kalimantan Selatan Sabtu, 7 November 2020.

"Karena kasus Covid-19 sudah berkurang dan tidak ada lagi status wilayah zona merah, kita siap membuka wisata Pasar Terapung," kata Ikhsan seperti dikutip oleh pikiranrakyat-depok.com dari ANTARA.

Baca Juga: Bukan Hanya untuk Pengguna, Analis Kesehatan Sebut Kosmetik Bahan Merkuri Berbahaya Bagi Janin

Menurut Ikhsan, lokasi wisata Pasar Terapung tersebut yang berada di depan siring sungai Martapura di Jalan Piare Tender, Banjarmasin Tengah.

"Tidak hanya wisata Pasar Terapung, tapi juga wisata susur sungai dengan transportasi sungai atau kelotok yang ada di siring itu," ujar Ikhsan.

Sebelum Pasar Terapung resmi dibuka, pihaknya melakukan pembekalan kepada pedagang Pasar Terapung dan motoris kelotok wisata.

Baca Juga: Masih Jalani PSBB Transisi, DKI Jakarta Kembali Perbolehkan Resepsi Pernikahan Digelar di Gedung

Ikhsan menuturkan, bahwa pembekalan tersebut dilakukan sebagai bentuk persiapan pembukaan siring menara pandang dan sekitarnya di masa pandemi Covid-19 saat ini.

"Ini kita lakukan agar para motoris kelotok wisata dan acil-acil (ibu-ibu red.) pedagang Pasar Terapung bisa memahami bagaimana penerapan protokol kesehatan saat wisata andalan kota seribu sungai ini sudah dibuka," imbuh Ikhsan.

Halaman:

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah