PSG Siap Tawarkan Neymar dan Rp806 Miliar untuk Ditukar dengan Pemain Tengah Barcelona

15 Desember 2021, 09:55 WIB
Pemain PSG, Neymar. /Instagram @psg

PR DEPOK - Klub Paris Saint-Germain (PSG) saat ini dilaporkan tengah mencari kemungkinan untuk memasukan nama pemain bintangnya yakni Neymar plus uang 50 juta Euro atau sekitar Rp806 miliar untuk dapatkan gelandang Barcelona.

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari SportsKeeda, sebuah laporan mengklaim bahwa, PSG sangat ingin menandatangani Frenkie De Jong.

Sementara itu, pelatih skuad tim Barcelona yakni Xavi Hernandez mengklaim bahwa dia tidak berniat melepaskan Frenkie De Jong ke klub lain.

Baca Juga: Berkaca dari Kasus Pemerkosaan Para Santriwati di Bandung, Menag Yaqut Perketat Izin Pendirian Boarding School

Pemain berposisi gelandang itu juga sebelumnya terus dikaitkan dengan sejumlah klub besar Eropa dalam beberapa pekan terakhir.

Sejauh musim 2021-2022, Frenkie De Jong telah membuat satu gol dan dua assist dalam 13 penampilannya di La Liga untuk Blaugrana.

Pemain Internasional Belanda itu juga masih terikat kontrak hingga tahun 2026 di Camp Nou.

Namun, PSG sepertinya akan membuat pilihan sulit untuk Xavi, karena Parisians akan tawarkan Neymar beserta tambahan uang yang cukup besar untuk klubnya.

Pemilik klub PSG yakni Nasser Al-Khelaïfi dilaporkan tidak keberatan memasukannya ke dalam kesepakatan tersebut.

Di sisi lain, Barcelona saat ini nampaknya tidak memiliki rencana untuk merekrut pemain asal Brasil itu dalam strategi timnya saat ini, mereka juga khawatir tidak dapat memenuhi tuntutan upahnya.

Baca Juga: KPK Tetapkan 15 Orang sebagai Tersangka Maling Uang Rakyat, 5 di Antaranya Anggota DPRD Kabupaten Muara Enim

Pada saat bersama tim Barcelona, Neymar pernah memiliki karir yang sangat baik di Liga Spanyol dan Liga Champions, bersama rekannya yakni Lionel Messi dan Luis Suarez.

Pasukan tim Barcelona di bawah asuhan Xavi saat ini lebih sering memainkan pemain muda berpotensi, dan nampaknya tidak akan mengincar pemain bintang dengan harga yang tinggi.

Selain itu, Xavi berpikir bahwa kepindahan Neymar tidak masuk akal, karena sebelumnya ia merupakan pemain termahal di dunia, dan ia menambahkan bahwa pemain berusia 29 tahun itu sudah tidak dalam level terbaiknya.

Sementara itu, Kylian Mbappe juga diperkirakan akan pergi musim depan ke Real Madrid, melihat kondisi tersebut PSG sepertinya akan memutuskan untuk mempertahankan Neymar.

Hal tersebut menambahkan bahwa, Kylian Mbappe akan berstatus bebas transfer ke klub lain pada musim depan.

Jika Neymar kembali ke Barcelona, itu akan membuatnya kembali harus beradaptasi dengan tim asuhan Xavi saat ini, sementara di PSG dia sudah bersama lagi dengan Lionel Messi.

Baca Juga: Meski Negatif Covid-19, Elkan Baggott Harus Jalani Karantina dan Absen di Laga Lanjutan Grup B Lawan Vietnam

Meskipun masih belum terlalu cocok di lini depan Paris Saint-Germain (PSG), Neymar, Mbappe, dan Lionel Messi sejauh musim ini bisa dibilang sudah cukup baik dari beberapa pertandingan sebelumnya.

Klub PSG juga saat ini masih kokoh di puncak klasemen Ligue 1 dengan kumpulan 45 poin dari 18 pertandingan mereka, dengan 14 kemenangan, 3 hasil seri, dan satu kekalahan.

Hal tersebut membuat tim PSG saat ini terpaut 13 poin dari klub Marseille yang berada di urutan ke-dua.***

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: Sportskeeda

Tags

Terkini

Terpopuler