Harga Tiket Nonton Indonesia vs Curacao di Stadion GBLA: Link Pembelian hingga Lokasi Penukaran

24 September 2022, 08:55 WIB
Inilah harga, cara, jadwal, hingga lokasi penukaran tiket nonton Indonesia vs Curacao di Stadion GBLA Bandung malam ini. /ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi.

PR DEPOK – Berikut ini rincian daftar harga tiket nonton Indonesia vs Curacao, serta syarat dan link pembeliannya.

Indonesia vs Curacao akan melakoni laga FIFA MatchDay di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Bandung pada Sabtu, 24 September 2022.

Adapun harga tiket nonton Indonesia vs Curacao bervariasi, dari termurah Rp90.000 dan paling mahal Rp400.000.

Berikut ini rincian daftar harga tiket nonton Indonesia vs Curacao di laga uji coba internasional FIFA Matchday:

Baca Juga: Cek BPUM 2022 via eform.bri.co.id, Daftar Pelaku Usaha yang Dapat BLT UMKM Rp600.000 Langsung Muncul

  • Utara (Gate R dan S) Rp90.000
  • Selatan (Gate F dan G) Rp90.000
  • Timur (GATE I, K, M dan O) Rp150.000
  • Barat Sayap Utara (Gate U) Rp175.000
  • Barat Sayap Selatan (Gate C) Rp175.000
  • VIP (Gate X) Rp400.000

Syarat Masuk Stadion

  • Wajib sudah menerima vaksin booster untuk 18 tahun keatas dan dua kali untuk 18 tahun kebawah.

Baca Juga: Terbukti Mabuk saat Berkendara, Heo Chan VICTON Dilarang Tampil

  • Wajib memakai masker, menjaga jarak dan mentaati protokol kesehatan yang berlaku.
  • E-voucher wajib ditukarkan dengan Tiket Gelang.
  • Wajib Scan QR Code Peduli Lindungi di area pintu stadion yang tersedia sebelum masuk ke area stadion,
  • Tidak boleh membawa segala jenis korek api, flare, kembang api, senjata api, senjata tajam, dan smoke bomb ke dalam stadion,
  • Disarankan tidak membawa anak-anak dibawah 12 tahun.

Link pembelian tiket nonton bisa melalui pssi.go.id atau tiket.com. Pembelian diluar platform resmi tersebut bukan tanggung jawab kedua pihak.

Baca Juga: Hakim Agung Sudrajad Dimyati Jadi Tersangka KPK Terkait Kasus Suap di Mahkamah Agung

Cara Penukaran Tiket

  1. Tunjukkan e-voucher yang telah diterima melalui email kepada petugas di Lokasi Penukaran Tiket untuk scan QR Code. Sesuaikan tingkat kecerahan layar ponsel sebelum menunjukkan QR Code.
  2. Pembeli tiket WAJIB menunjukkan kartu identitas yang telah terdaftar (KTP/Passport & SIM) untuk verifikasi.
  3. Customer wajib memakai masker, membawa hand sanitizer pribadi, dan mematuhi seluruh protokol kesehatan selama event berlangsung.
  4. Penukaran tiket tidak dapat diwakilkan.

Baca Juga: Cek Data DTKS Kemensos 2022 Online untuk Dapat Bansos PKH

Jadwal Penukaran Tiket

  • 23 September 2022 (13.00 WIB-21.00 WIB)
  • 24 September 2022 (09.00 WIB-18.00 WIB)

Lokasi Penukaran Tiket

  1. ASPROV PSSI (TIMUR, UTARA & SELATAN), Jl Lodaya No 20, Malabar, Kec Lengkong, Kota Bandung, Jawa Barat 40262
  2. ASKOT PSSI (VIP & BARAT SAYAP), Jl Gurame No 02, Burangrang, Kec Lengkong, Kota Bandung, Jawa Barat 40262

Sebagai catatan, panitia tidak menerima penukaran E-Voucher pada hari H di venue pertandingan, yakni di Stadion GBLA.

Jadi pastikan sudah melakukan penukaran tiket nonton Indonesia vs Curacao di lokasi yang sudah disebutkan di atas.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Tags

Terkini

Terpopuler