Fokus Berbenah Bersama MU, Paul Pogba Puji Real Madrid dan Zidane

9 Oktober 2020, 10:10 WIB
Gelandang Man United Paul Pogba dan Matic saat sesi latihan jelang pertandingan partai penentuan versus Leicester, Sabtu 25 Juli 2020 /

PR DEPOK - Pernyataan mengejutkan datang dari gelandang Manchester United Paul Pogba.

Pasalnya pemain berpaspor Prancis itu mengaku bahwa bergabung dengan Real Madrid akan menjadi mimpi yang kelak dapat menjadi kenyataan baginya, sama halnya sepert pemain lainnya.

"Banyak hal telah dikatakan (tentang ketertarikan Zinedine Zidane pada saya, red)," katanya saat konferensi pers seperti dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari Marca.

Baca Juga: Dua Hari Terakhir Unjuk Rasa, Polisi Amankan 499 Orang

Mantan pemain Juventus itu juga menilai bahwa semua pesepak bola tentu akan senang bila dapat memperkuat Real Madrid, hal tersebut seperti mimpi.

Dikatakannya bahwa ia pun mempimpikan hal tersebut, kendati demikian ia menyampaikan bahwa dirinya adalah pemain Manchester United, dan mencintai klub yang berjuluk Setan Merah itu.

"Apa yang bisa saya katakan? Tentu, semua pemain akan senang bermain untuk Real Madrid. Itu pasti mimpi. Ini adalah mimpi bagi saya dan mengapa tidak (bergabung dengan mereka, red) suatu hari nanti? Seperti yang saya katakan sebelumnya, saya di United (Manchester United, red), dan saya mencintai klub saya," ujar pemain tim nasional (Timnas) Prancis itu.

Baca Juga: Adanya TMMD Reguler Brebes, Lapangan Sepak Bola Desa Kalinusu Ditata

Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa dirinya akan memberi yang terbaik bagi klub yang bermarkas di Old Trafford itu, serta mengembalikan Setan Merah ke tempat semestinya.

"Saya akan memberikan segalanya sekarang untuk menikmati diri saya sendiri di sini (Manchester United, red), dan mengembalikan klub ke tempat yang semestinya," ucap Paul Pogba.

Paul Pogba, dilaporkan kesulitan menemukan kembali performa terbaiknya musim lalu karena banyak diterpa cedera.

Baca Juga: Rusak Fasilitas Umum dan Tak Miliki Izin, 112 Pengunjuk Rasa Diamankan Polres Cirebon Kota

Selain itu, ia mengaku bahwa belum ada pembicaraan antara dirinya dan Manchester United mengenai kemungkinan perpanjangan kontrak.

"Sudah banyak pembicaraan tentang ini, tapi saya belum bicara," imbuhnya.

Dikatakannya bahwa pemain bernomor punggung 6 itu lebih fokus pada permainan.

Baca Juga: Dibalik Unjuk Rasa Penolakan UU Cipta Kerja, Viral Aksi Kocak Ibu-Ibu Suruh Anaknya Pulang dari Demo

Selain itu, dirinya belum berbicara terkait perpanjangan kontrak bersama Setan Merah.

"Saya lebih suka fokus pada permainan dan kembalinya saya di atas segalanya. Saya belum berbicara dengan Ed Woodward (Wakil Presiden Eksekutif Manchester United, red). Kami belum berbicara tentang perpanjangan kontrak. Sekarang saya di sini, dan saya hanya berpikir untuk kembali ke performa terbaik saya," katanya.

Lebih lanjut, untuk saat ini dirinya mengaku tak dapat berbicara banyak perihal kontrak antara dirinya dengan Setan Merah.

Baca Juga: Positif Covid-19, Donald Trump Anggap Penyakitnya Berkah dari Tuhan

"Saya membayangkan akan tiba saatnya klub akan datang untuk berbicara dengan saya dan mungkin mengusulkan sesuatu kepada saya, atau tidak. Untuk saat ini, tidak ada apa-apa dan saya tidak bisa membicarakan sesuatu yang saya tidak tahu," ujarnya.

Pemain berusia 27 tahun itu juga mengatakan bahwa saat ini diriny tengah fokus dengan situasinya saat ini di Manchester United.

Selain itu dalam kesempatan yang sama, pemain yang lahir di Lagny-sur-Marne, Prancis itu mengaakan bahwa Zinedine Zidane memiliki aura yang menarik.

Baca Juga: Pemerintah Mulai Salurkan Subsidi Upah Tahap 5, Ini Kriteria Penerimanya

Paul Pogba pun memuji dengan mengatakan bahwa Real Madrid merupakan salah satu klub terbaik di Dunia.

"Mereka (Real Madrid, red) salah satu klub terhebat di dunia," tuturnya.***

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: Marca

Tags

Terkini

Terpopuler