Demi Abadikan Sang Legenda Klub, Napoli Akan Sematkan Nama Diego Maradona

- 27 November 2020, 14:37 WIB
Diego Maradona dengan seragam kebanggaannya.
Diego Maradona dengan seragam kebanggaannya. /instagram.com/maradona

"Tahun-tahun Maradona di sini tetap tak terhapuskan dalam ingatan orang-orang Napoli. Sebagai simbol penebusan yang didambakan dan kebangkitan yang dirindukan," ucap Laurentiis.

Sementara itu, Walikota De Magistris mendukung usulan agar stadion kota Napoli diganti namanya menjadi Maradona yang telah mencetak 81 gol dalam 188 penampilan untuk Napoli.

"Dalam 10 hingga 15 hari, dalam jangka waktu yang sangat singkat, kami akan menutup praktik formal," kata De Magistris Kamis, 26 November 2020.

Baca Juga: Tegaskan Pilkada Serentak 2020 Tetap Dilaksanakan, DPR: Demi Jamin Hak Konstitusional Rakyat

"Kami akan mengganti nama stadion ini yang merupakan bagian dari hidup kami dan sejarah kami bersanding dengan nama pemain terhebat sepanjang masa," ujar De Magistris.

"Ini adalah proses, tetapi akan menjadi proses yang cepat. Karena ketika ada keinginan yang kuat tidak ada yang akan menahan kami. Kami berharap untuk membuatnya bertepatan dengan dimulainya kembali pertandingan dengan para penggemar," imbuhnya.

Pada Rabu malam hingga hari Kamis lalu, para supporter berkumpul di luar stadion San Paolo yang dinyalahkan lampu-lampunya untuk mengenang Maradona.

Baca Juga: Ekspor Benih Lobster Dinilai Bermasalah, Kiara Desak KPK Usut Perusahaan yang Jadi Penerima Izin

Menjelang pertandingan kandang Napoli di Liga Europa melawan Rijeka pada Kamis malam lalu, sebuah pesan telah dibagikan di antara warga Napoli untuk mengenang Maradona.

"Sebelum pertandingan, kami akan meletakkan lampu dan lilin di dekat jendela untuk mengenang Maradona. Dan pada jam 9 malam, setelah satu menit hening, kami akan memulai tepuk tangan terbesar dalam sejarah kota," ucap Walikota De Magistris.

Halaman:

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: Sky Sport


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah