Julian Nagelsman Dibuat Heran dengan Barcelona, Bisa Beli Banyak Pemain Meski Dilanda Masalah Finansial

- 20 Juli 2022, 15:02 WIB
Julian Nagelsmann dibuat heran oleh Barcelona yang bisa beli semua pemain yang diinginkan meski tengah dilanda masalah finansial.
Julian Nagelsmann dibuat heran oleh Barcelona yang bisa beli semua pemain yang diinginkan meski tengah dilanda masalah finansial. /Reuters/Kai Pfaffenbach/

PR DEPOK - Pelatih Bayern Munchen Julian Nagelsmann baru-baru ini melontarkan komentar pedas kepada Barcelona.

Komentar pedas Julian Nagelsmann ke Barcelona ini berkaitan dengan aktivitas belanja pemain mereka di bursa transfer.

Diketahui bersama, Robert Lewandowski menjadi pemain kelima yang berhasil didatangkan Barcelona sejauh ini.

Blaugrana, julukan Barcelona harus merogoh kocek sebesar 45 juta euro (Rp689 miliar) untuk memboyong Lewandowski dari Bayern Munchen.

Baca Juga: Biaya Persalinan Ibu Hamil Ternyata Ditanggung oleh Negara Mulai 12 Juli 2022, Simak Persyaratannya

Sebelumnya, Blaugrana sudah resmi memperkenalkan 4 rekrutan mereka seperti Franck Kessie, Andreas Christensen, Pablo Torre, dan Rapinha.

Rapinha menjadi rekrutan termahal Barcelona setelah didatangkan dari kontestan Premier League Leeds United dengan mahar 58 juta euro (Rp888 miliar).

Jika ditotal, seluruh biaya transfer pemain baru Barcelona sejauh ini yakni sebesar 108 juta euro atau sekitar Rp1,6 triliun.

Baca Juga: Ini Alasan Habib Rizieq Shihab Mendapatkan Pembebasan Bersyarat

Aktivitas transfer Barca ini pun menarik perhatian Nagelsmann. Ia mempertanyakan mengapa hal itu bisa terjadi di tengah masalah finansial menimpa mereka.

Menurut dia, Barcelona menjadi satu-satunya klub di dunia yang tidak memiliki uang namun masih bisa membeli pemain, bahkan semua yang diinginkan.

"Saya tidak tahu bagaimana mereka melakukan itu. Ini sedikit aneh, agak gila," tutur dia, dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Football Espana.

Baca Juga: Habib Rizieq akan Bebas Murni Tahun 2023, Kini Wajib Ikuti Bimbingan Kemasyarakatan

Seperti diketahui, klub yang bermarkas di Camp Nou ini sedang terlilit utang sebesar 1,3 miliar euro atau Rp19 triliun.

Bahkan, rival abadi Real Madrid di Spanyol ini pun kini harus juga menghadapi persoalan salry cap atau batas gaji pemain.

La Liga sebelumnya merilis salary cap tim kasta pertama dan kedua Spanyol, dan milik Blaugrana jadi soratan.

Pasalnya, menurut data yang dirilis La Liga, Barcelona jadi satu-satunya tim di Spanyol yang minus perihal salary cap.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Football Espana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah