Tidak Masuk Usulan Venue Piala Dunia U-20, Stadion Pakansari Klaim Penuhi Standar FIFA

- 20 Oktober 2022, 13:47 WIB
Stadion Pakansari.
Stadion Pakansari. /Diki Wahyudi/PR Depok

PR DEPOK – Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Bogor Asnan AP mengatakan jika Stadion Pakansari, Cibinong, sudah memenuhi standar FIFA.

Hal itu dikatakan Asnan menyikapi tidak masuknya Stadion Pakansari Cibinong, menjadi salah satu venue Piala Dunia U-20 2023.

Seperti diketahui, FIFA memilih Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2021. Tetapi, kejuaraan dunia itu ditunda selama dua tahun akibat pandemi Covid-19.

Baca Juga: Jadwal Tayang dan Link Streaming Preman Pensiun 7 Episode 4 di RCTI Hari Ini: Kang Gobang Kembali?

Rencananya, Piala Dunia U-20 2023 akan berlangsung pada 20 Mei hingga 11 Juni, dengan jumlah peserta sebanyak 24 negara.

Menurut Asnan, Stadion Pakansari Cibinong yang memiliki kapasitas 32 kursi ini sudah memenuhi standar FIFA.

“Stadion Pakansari sudah punya pengalaman dalam menggelar event sepakbola resmi bertaraf Internasional, seperti final Asean Games 2018 antara Korea Selatan vs Jepang,” kata Asnan kepada PikiranRakyat-Depok.com di kantor Dispora, Cibinong pada Kamis, 20 Oktober 2022.

Baca Juga: Tes Psikologi: Panjang Jari Manis Bisa Bongkar Rahasia Kepribadian Anda, Simak Hasilnya

Sebelumnya, Presiden FIFA Gianni Infantino mengatakan jika Piala Dunia U-20 akan diselenggarakan di Indonesia .

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x