Hasil Warm-Up MotoGP Belanda 2023, Quartararo Terdepan!

- 25 Juni 2023, 18:50 WIB
Berikut ini merupakan hasil pertandingan warm-up MotoGP Belanda 2023, Quartararo berhasil memimpin posisi terdepan.
Berikut ini merupakan hasil pertandingan warm-up MotoGP Belanda 2023, Quartararo berhasil memimpin posisi terdepan. /REUTERS/Pedro Nunes/

PR DEPOK - Pembalap asal Prancis, Fabio Quartararo (Yamaha) berhasil meraih posisi terdepan di sesi warm-up MotoGP Belanda 2023. Sesinya sendiri diadakan di sirkuit Assen pada Minggu, 25 Juni 2023.

Quartararo berhasil mencatatkan waktu 1:32.422 dan mencapai batas kecepatan 304,4 km/h. Posisi ke-2 secara mengejutkan diikuti oleh pembalap LCR Honda, Takaaki Nakagami yang mencatatkan waktu 1:32.555. 

Posisi ke-3 diraih oleh pembalap juara dunia MotoGP tahun lalu, 2022, Francesco Bagnaia (Ducati). Pembalap yang berasal dari Italia tersebut berhasil mencatatkan waktu 1:32.571.

Baca Juga: Jangan Lewatkan Kuliner Bakso di Kota Ternate, Ini Daftar Tempat Referensinya

Pembalap Aprilia, Maverick Vinales juga mencatatkan hasil yang bagus dengan menempati posisi ke-4. Pembalap yang berasal dari Spanyol ini berhasil mencatatkan waktu 1:32.590.

Peraih pole position di MotoGP Belanda 2023, Marco Bezzecchi (Mooney VR46) justru harus puas berada di posisi ke-5. Dirinya telah berhasil mencatatkan waktu 1:32.644.

Marc Marquez, pembalap Repsol Honda harus absen pada sesi Warm-Up dan balapan nanti. Penyebab pembalap asal Spanyol tersebut absen adalah karena cedera yang telah dialaminya.

Baca Juga: 8 Alasan Mengapa Kebanyakan Pria Tak Tahu Cara Menghadapi Wanita yang Kuat

Tidak hanya Marquez, saja pembalap Honda lainnya seperti Alex Rins, Joan Mir, dan pembalap GASGAS KTM, Pol Espargaro absen di MotoGP Belanda 2023 ini. Balapannya sendiri akan berlangsung hari ini pukul 19:00.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x