Selamat Hari Pendidikan Nasional! Ini Puisi Hardiknas Penuh Motivasi, Cocok Dibagikan di Media Sosial

2 Mei 2022, 08:50 WIB
Simak puisi hardiknas penuh motivasi /Freepik.com/freepik

PR DEPOK - Selamat Hari Pendidikan Nasional. Berikut ini contoh teks puisi Hardiknas penuh motivasi dan cocok dibagikan di media sosial.

Hari Pendidikan Nasional, diperingati pada 2 Mei, karena merupakan hari lahir dari salah satu pahlawan pendidikan Indonesia pada masa penjajahan, yaitu Ki Hajar Dewantara.

Ki Hajar Dewantara adalah sosok pahlawan pendidikan atau yang diberi julukan Bapak Pendidikan Nasional Indonesia, yang lahir pada 2 Mei 1889.

Baca Juga: Cara Cek Penerima Bansos PKH di cekbansos.kemensos.go.id, Dapatkan Bantuan hingga Rp3 Juta

Ki Hajar Dewantara, diberikan julukan sebagai Bapak Pendidikan Nasional Indonesia, karena jasanya di bidang pendidikan Indonesia pada masa penjajahan kolonial Belanda.

Ki Hajar Dewantara diangkat menjadi Menteri Pendidikan setelah Negara Indonesia merdeka dari penjajahan Belanda.

Untuk mengenang jasanya, pada akhirnya hari kelahiran Ki Hajar Dewantara dijadikan sebagai peringatan Hari Pendidikan Nasional.

Untuk menyambut dan memperingati Hari Pendidikan Nasional, Anda bisa membacakan puisi dengan tema yang sama.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Pilih Salah Satu Pintu Masuk Ini, Temukan Hambatan Terbesar yang ada Dalam Hidup Anda

Berikut ini satu contoh teks puisi peringatan Hari Pendidikan Nasional, yang dikutip oleh Pikiranrakyat-Depok.com dari unggahan channel YouTube Universitas Airlangga.

Esensi Pendidikan karya Nuri Hermawan (Universitas Airlangga)

Pendidikan bukan sekedar edukasi
Tapi pendidikan adalah arti, untuk memberi sebuah nilai.

Pendidikan bukan pula sekedar ajar
Tapi pendidikan adalah arti, untuk membentuk etika moral dan juga nalar.

Pendidikan bukan lagi soal kecerdasan
Tapi pendidikan adalah cara untuk memberikan keteladanan.

Baca Juga: Contoh Teks Khutbah Bertema Idul Fitri: Hikmah di Balik Hari Kemenangan setelah Ramadhan

Saat pendidikan hanya berpacu pada kompetisi, yang ada adalah lahirnya generasi yang rakus dan suka melakukan korupsi.

Saat pendidikan hanya sebatas pintar dan juga cerdas, yang lahir adalah generasi yang culas dan suka berprilaku tanpa batas.

Untuk itu mari kita renungkan momen Mei ini dengan penuh arti
Kita kembalikan esensi pendidikan penuh keteladanan.

Baca Juga: Tes IQ: Menemukan Satu Burung Hantu Antisosial yang Ada di Gambar Ini Berarti Penglihatan Masih Tajam

Kita jadikan momen Hari Pendidikan sebagai sebuah titik balik, untuk menjadikan pendidikan yang menjunjung moral etika dan keberadaban.

Nah, bagaimana, penuh motivasi bukan? Renungkan dan coba untuk bangkit mengejar ilmu setinggi langit.

Demikian, itulah contoh teks puisi Hari Pendidikan Nasional penuh motivasi dan cocok dibagikan di media sosial.***

Editor: Nur Annisa

Tags

Terkini

Terpopuler