Pemerintah Buka Pendaftaran Calon Aparatur Sipil Negara Lewat Sekolah Kedinasan 2021, Berikut Penjelasannya

- 19 April 2021, 08:53 WIB
Illustrasi mahasiswa sekolah kedinasan 2021.
Illustrasi mahasiswa sekolah kedinasan 2021. //spcp.ipdn.ac.id/2021/

PR DEPOK – Pemerintah Indonesia membuka pendaftaran sekolah kedinasan 2021 pada 9 April 2021 hingga 30 April 2021.

Sekolah kedinasan merupakan perguruan tinggi negeri yang memiliki ikatan dinas dengan berbagai lembaga pemerintahan sebagai penyelenggara pendidikan.

Biasanya sekolah kedinasan tidak akan memungut biaya pendidikan kepada peserta didiknya serta bagi peserta didik yang berhasil lulus berkesempatan menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN).

Baca Juga: Menyesuaikan PPKM Mikro, Operasional MRT Jakarta Alami Perubahan, Cek Jadwalnya di Sini

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Portal Informasi Indonesia, Pemerintah RI pada tahun ini membuka lowongan calon aparatur sipil negara melalui tiga jalur yakni, penerimaan Sekolah Kedinasan, Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), hingga Pegawai Pemerintahan dengan Perjanjian Kerja (PPK) guru dan nonguru.

Sementara itu, menurut Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) total jumlah kebutuhan ASN pada tahun ini mencapai 1.035.485.

Jumlah tersebut mengacu pada surat MENPANRB nomor B/1379/M.SM.01.00/2020.

Menurutnya, dari kebutuhan tersebut, Kemenpan RB baru bisa menetapkan formasi sebanyak 711.627.

Baca Juga: Gus Yaqut Tegas Penistaan Agama tak Dibenarkan, Haris Pertama: Abu Janda Gimana Pak Menteri? Benar atau Tidak?

Halaman:

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: indonesia.go.id Dikdin BKN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x