Cara Daftar BLT Anak Sekolah Online 2022 Pakai KTP dan KK agar Siswa SD SMP SMA Dapat Bansos Rp4,4 Juta

- 21 Januari 2022, 14:31 WIB
Ilustrasi BLT anak sekolah Rp4,4 juta bagi para siswa SD, SMP, dan SMA.
Ilustrasi BLT anak sekolah Rp4,4 juta bagi para siswa SD, SMP, dan SMA. /ANTARA./

PR DEPOK – Bantuan langsung tunai atau BLT untuk anak sekolah untuk kategori siswa SD, SMP, dan SMA cair 2022, berikut ini cara daftar BLT anak sekolah online menggunakan Kartu Tanda Penduduk (KTP), dan Kartu Keluarga (KK) untuk mendapatkan bantuan sosial atau bansos sebesar Rp4,4 juta.

Sebelum membahas cara daftar BLT anak sekolah online menggunakan KTP dan KK, perlu diketahui bahwa BLT untuk siswa SD, SMP, SMA merupakan jenis bansos program keluarga harapan (PKH) Kementerian Sosial (Kemensos) yang dilanjutkan pada tahun 2022.

Adapun siswa SD, SMP, dan SMA yang sudah melakukan cara daftar BLT anak sekolah 2022 dan data KTP KK sudah terdata sebagai keluarga penerima manfaat (KPM) PKH , maka berhak mendapatkan bansos Rp4,4 juta dari akumulasi bantuan sebagai berikut.

Baca Juga: Saat Honorer Terancam Nganggur di 2023, Didu: Puluhan Triliun Dipakai Gaji 'Pengangguran' Lewat Kartu Prakerja

- Siswa SD dapatkan BLT anak sekolah Rp900.000.

- Siswa SMP dapatkan BLT anak sekolah Rp1,5 juta.

- Siswa SMA dapatkan BLT anak sekolah sebesar Rp2 juta.

Agar siswa SD, SMP, SMA bisa mendapatkan bansos PKH tersebut, simak syarat dan cara daftar BLT anak sekolah 2022 berikut ini.

Syarat-syarat mendapatkan BLT anak sekolah 2022

Untuk syarat Kemensos mendapatkan BLT anak sekolah 2022, siswa SD, SMP, dan SMA wajib mengikuti ketentuan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dan persyaratan lainnya, antara lain:

Baca Juga: Video Permintaan Maaf Arteria Dahlan Beredar Luas, Mustofa: Saya Salah Fokus dengan Aktivitas Jari Tangannya

- BLT anak sekolah 2022 menyasar siswa SD, SMP, dan SMA terdampak Covid-19.

- BLT anak sekolah 2022 menyasar siswa SD, SMP, dan SMA yang tergolong miskin/rentan miskin.

- BLT anak sekolah 2022 menyasar siswa SD, SMP, dan SMA yang memiliki Kartu Indonesia Pintar (KIP).

- BLT anak sekolah 2022 menyasar siswa SD, SMP, dan SMA yang sudah terdaftar di lembaga pendidikan formal atau non-formal sesuai daerah masing-masing.

- BLT anak sekolah 2022 menyasar siswa SD, SMP, dan SMA yang kartu KIP sudah terdaftar di Data Pokok Pendidikan (Dapodik) lembaga pendidikan.

Baca Juga: Kena OTT KPK, Guntur Romli Soroti Rekam Jejak Itong Isnaeni yang Pernah Diskors: Pantas Dimiskinkan

- Jika siswa SD, SMP, dan SMA tidak memiliki Kartu KIP, pendaftaran BLT bagi anak sekolah dapat dilakukan dengan cara melakukan pendaftaran ke lembaga dinas pendidikan terdekat dengan membawa Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).

- Siswa yang tidak memiliki Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), orang tua dapat meminta Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) dari RT/RW hingga kelurahan sebagai syarat pendaftaran di dinas pendidikan.

Tahapan cara daftar BLT anak sekolah 2022 online

Pada tahun 2022, Kemensos masih menerapkan tata cara daftar online BLT anak sekolah.

Orang tua siswa SD, SMP, dan SMA dapat melakukan pendaftaran BLT anak sekolah melalui DTKS agar tergolong sebagai KPM PKH 2022.

Baca Juga: Satu Mobil Arteria Dahlan Dikabarkan Menunggak Pajak, Mustofa Menyindir: Malu-maluin Aja

Sebelum memasuki tata cara daftar online BLT anak sekolah 2022, segera melakukan pendaftaran DTKS offline berikut ini.

- Siapkan KTP dan KK.

- Lalu, melakukan pendaftaran DTKS langsung di kantor desa/kelurahan setempat.

- Data pendaftar baru nanti dimusyawarahkan oleh pihak desa/kelurahan sebelum diputuskan status kelayakan masuk DTKS Kemensos.

- Hasil musyawarah data kemudian dimuat dalam berita acara yang ditandatangani oleh kepala desa/lurah dan perangkat desa lainnya.

Baca Juga: Masyarakat Adat Sunda Adukan Arteria Dahlan ke Polisi: Intinya adalah Pelanggaran Konstitusi

- Data lalu diverifikasi dan divalidasi oleh dinas sosial dengan instrumen lengkap melalui kunjungan rumah tangga.

- Data yang sudah diverifikasi dan divalidasi, kemudian diinput oleh operator desa/kecamatan di aplikasi Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial (SIKS).

- Selanjutnya, dinas sosial akan memproses data untuk diverifikasi dan divalidasi, lalu dilaporkan kepada bupati/wali kota.

- Apabila sudah diverifikasi, divalidasi, dan disahkan, maka data akan disampaikan oleh bupati/wali kota kepada gubernur, dan diteruskan kepada menteri.

Baca Juga: Bukan Kaya dari Lahir, Ternyata Ini Alasan Angel Karamoy Tak Tahu Telur Gulung hingga Suara Token Listrik

- Himpunan Bank Milik Negara (Himbara), kantor kelurahan, dan kantor wali kota/kabupaten selanjutnya akan memproses data calon penerima bansos PKH anak sekolah jika telah lengkap.

Sementara itu, untuk tahapan pendaftaran BLT anak sekolah 2022 online, dapat dilakukan orang tua siswa melalui aplikasi Cek Bansos, pada sesi pengusulan data diri di DTKS sebagai KPM PKH. Cukup siapkan HP, KTP, dan KK, lalu ikuti tahapan berikut ini.

- Unduh aplikasi Cek Bansos di Play Store.

- Masuk aplikasi Cek Bansos, dan pilih menu daftar usulan. Masyarakat bisa daftar diri, keluarga atau masyarakat yang sudah terdata di DTKS Kemensos sebagai KPM PKH anak sekolah 2022.

Baca Juga: Belum Puas Sindir Arteria Dahlan, Ridwan Kamil: Abang Juga Pakai Idiom Sunda 'Ujug-ujug', Katanya Gak Boleh?

- Lalu, pilih menu tambah usulan, maka sistem secara otomatis akan mencocokkan nama, data NIK, data KK, status kesesuaian Dukcapil, dan kesesuaian pengusul sesuai data DTKS Kemensos.

- Terakhir, pilih bansos PKH 2022.

BLT anak sekolah 2022 akan disalurkan Kemensos untuk siswa SD, SMP, dan SMA melalui Bank Himbara setiap 3 bulan.

Demikian informasi cara daftar BLT anak sekolah 2022 online menggunakan KTP dan KK,agar siswa SD, SMP, dan SMA mendapatkan bansos Rp4,4 juta.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x