Pendaftaran Calon Mahasiswa PTKIN 2022 Telah Dibuka, Berikut Ketentuan dan Persyaratannya

- 25 Januari 2022, 09:15 WIB
SPAN PTKIN
SPAN PTKIN /span-ptkin.ac.id

PR DEPOK – Kementerian Agama (Kemenag) baru-baru ini menyampaikan bahwa pendaftaran calon mahasiswa Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) 2022 telah dibuka.

Terdapat dua skema pendaftaran calon mahasiswa PTKIN 2022 yakni Seleksi Prestasi Akademik Nasional (SPAN), dan Ujian Masuk (UM) PTKIN.

SPAN adalah pola seleksi yang dilakukan dengan skala nasional dan diikuti setidaknya 58 PTKIN seperti Universitas Islam Negeri (UIN), Institut Agama Islam Negeri (IAIN), atau Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN).

Baca Juga: Diresmikan Ridwan Kamil, Tol Cisumdawu Mulai Beroperasi untuk Umum Hari Ini, Gratis Selama 2 Minggu

“Jalur SPAN-PTKIN ini dilakukan berdasarkan penjaringan prestasi akademik dengan menggunakan nilai rapor dan prestasi lain, tanpa ujian tertulis. Seluruh peserta tidak dipungut biaya pendaftaran,” ungkap Ketua Forum Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri (PTKN) Mahmud dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari situs resmi Kemenag pada Senin, 24 Januari 2022.

Adapun UM-PTKIN juga bisa diikuti oleh seluruh UIN/IAIN/STAIN dalam sistem terpadu.

Akan tetapi UM-PTKIN dilaksanakan dengan menggunakan tes seleksi atau ujian serentak yang diprakarsai oleh Panitia Nasional.

Baca Juga: Bukan Tak Beri Restu, Verrel Bramasta Ungkap Alasan Belum Bertemu Ferry Irawan: Aku Kenal Aja Belum

“Untuk UM-PTKIN, biaya pendaftaran ditanggung peserta,” tuturnya.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x