Pengumuman SBMPTN 2020, Unpad Imbau Waspadai Modus Penipuan Berkedok Penerimaan Mahasiswa Baru

- 14 Agustus 2020, 17:18 WIB
Mahasiswa saat berjalan di depan Gedung Rektorat Unpad di Jatinangor.
Mahasiswa saat berjalan di depan Gedung Rektorat Unpad di Jatinangor. /ADE MAMAD/"PR"/

“Kalau surat tipu itu barcode-nya tidak akan sesuai, tidak akan terkait ke LTMPT,” katanya.

Ada pula modus menawarkan kuota penerimaan tambahan dari jalur SBMPTN. Prof. Arief menegaskan, Unpad tidak menerima calon mahasiswa baru lain di luar yang sudah diumumkan di SBMPTN.

“Semua sudah diumumkan di SBMPTN, tidak ada pengumuman lain. Semua resmi lewat LTMPT,” ujarnya

Prof. Arief juga mengingatkan untuk tidak langsung percaya bila ada oknum yang menawarkan bisa membantu masuk ke Unpad dengan terlebih dahulu mentransfer sejumlah uang.

“Pembayaran UKT dilakukan langsung ke bank, menggunakan tagihan dari Unpad resmi dan dibayar ke rekening Unpad. Tidak ada biaya lain selain biaya yang resmi tercantum di laman Unpad,” kata Prof. Arief.***

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: Unpad.ac.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x