Cara Cek Saldo KJP Plus Agustus 2023 Secara Online Lewat Aplikasi, Cair Tanggal Berapa? Intip Estimasinya

- 3 Agustus 2023, 12:26 WIB
Informasi pencairan KJP Plus Agustus 2023.
Informasi pencairan KJP Plus Agustus 2023. /Instagram @upt.p4op

PR DEPOK – Ketahui informasi mengenai cara cek saldo KJP Plus Agustus 2023 secara online lewat aplikasi, cair tanggal berapa? Intip estimasi tanggalnya disini.

Tidak perlu repot-repot pergi ke Bank, kini ada cara mudah untuk cek saldo KJP Plus Agustus 2023. Saldo KJP Plus Agustus 2023 kini sudah bisa di cek secara online melalui aplikasi.

Peserta didik yang terdaftar sebagai penerima KJP Plus Agustus 2023 di situs kjp.jakarta.go.id, bisa segera mengunduh aplikasi bernama JakOne Mobile untuk cek saldo KJP secara berkala.

Baca Juga: Berapakah Nominal Maksimal Tarik Tunai Dana KJP Plus 2023 Tiap Bulan? Simak Jawabannya Disini

Melalui aplikasi JakOne Mobile tersebut, peserta didik nantinya bisa mendapatkan notifikasi jika dana bantuan KJP Plus Agustus 2023 sudah masuk ke rekening.

Bagi peserta didik yang belum mengetahui bagaimana cara cek saldo KJP Plus Agustus 2023 secara online lewat aplikasi, berikut adalah cara mudahnya.

Langkah pertama, peserta didik harus terlebih dahulu melakukan registrasi akun di aplikasi JakOne Mobile. Begini cara registrasi akunnya.

Baca Juga: Bingung Pilih iPhone 14 Pro atau Samsung S23 untuk Nonton Konser? Simak Spesifikasi Sebelum Membeli

1. Download aplikasi JakOne Mobile di Google Play Store

2. Klik “Daftar” dan pilih “Setuju”

3. Bagi peserta didik yang sudah memiliki rekening Bank DKI, klik tombol “Punya”

4. Masukan nomor kartu ATM dan PIN, lalu kirim

Baca Juga: Referensi 5 Kedai Mie Ayam di Mojokerto, Dijamin Lezat dan Murah Meriah

5. Lengkapi data diri lalu klik “Lanjut”

6. Lakukan selfie untuk melengkapi data, lalu klik “Kirim”

7. Konfirmasi data dan pastikan bahwa data nomor HP sudah sama, lalu klik “Ya”

8. Pendaftaran selesai

Baca Juga: 7 Lokasi Warung Bakso Terlezat di Kendari, Cocok Disantap Bareng Keluarga

Setelah pendaftaran selesai, langkah selanjutnya adalah peserta didik harus menautkan JakOne Mobile dengan rekening KJP Plus, berikut adalah langkah-langkahnya.

1. Buka kembali aplikasi JakOne

2. Tekan tombol menu, pilih menu rekening dan kartu

3. Masukan nomor kartu dan PIN ATM KJP Plus

Baca Juga: Daftar Top 8 Rumah Makan Prasmanan yang Enak tuk Makan Siang di Kudus, Simak Lokasi dan Jam Bukanya

4. Data nomor HP harus sama, lalu klik “Lanjut”

5. JakOne sudah terhubung dengan Kartu KJP Plus peserta didik

6. Saldo KJP Plus sudah biasa dilihat melalui menu “Informasi rekening”

Sebagai informasi, dana bantuan KJP Plus Agustus 2023 ini kabarnya akan kembali dicairkan oleh Dinas Pendidikan DKI Jakarta dengan besaran yang sama seperti pencairan sebelumnya.

Baca Juga: Cara Daftar Upacara 17 Agustus 2023 untuk Saksikan Pengibaran dan Penurunan Bendera Pusaka di Istana Negara

Lalu, KJP Plus Agustus 2023 cair tanggal berapa?

Pencairan KJP Plus Agustus 2023 diprediksi akan cair pada tanggal 4 Agustus atau 7 Agustus 2023 mendatang.

Demikian informasi mengenai cara cek saldo KJP Plus Agustus 2023 secara online lewat aplikasi, cair tanggal berapa? Intip estimasi tanggalnya disini.***

Editor: Nur Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah