KJP Plus Juli 2024 Cair di Tanggal Ini, Cek Prediksi Jadwal Pencairan dan Cara Cek Penerima Bantuan Online

- 30 Juni 2024, 09:35 WIB
Pencairan KJP Plus Juli 2024 kemungkinan akan digabung dengan bantuan bulan Juni 2024 untuk gelombang 2.*
Pencairan KJP Plus Juli 2024 kemungkinan akan digabung dengan bantuan bulan Juni 2024 untuk gelombang 2.* /Instagram Disdik DKI

PR DEPOK – Bantuan pendidikan KJP Plus Juli 2024 pencairannya mulai dinantikan oleh masyarakat terutama oleh anak sekolah siswa-siswi SD, SMP, SMA, SMK, dan PKBM. Bantuan yang disalurkan berupa tunai dan nontunai via Bank DKI.

Pencairan KJP Plus Juli 2024 kemungkinan akan digabung dengan bantuan bulan Juni 2024 untuk gelombang 2.

Seperti yang diketahui, KJP Plus Juni 2024 baru disalurkan untuk gelombang 1 saja kepada siswa penerima bantuan.

KJP Plus Juli 2024 diprediksi akan cair di tanggal 4 Juli mendatang tetapi, itu baru prediksi untuk memastikannya siswa bisa cek berkala akun @upt.p4op di Instagram.

Baca Juga: Prediksi Skor Inggris vs Slovakia: Babak 16 Besar Euro 2024

Bantuan KLJ Plus Juli 2024 penerimanya sangat banyak tidak hanya untuk siswa sekolah negeri tetapi juga siswa sekolah swasta lengkap dengan biaya SPP per bulannya.

Bantuan KJP Plus Juli 2024 akan cair mulai dari Rp250.000 hingga Rp450.000 dan akan didapatkan tergantung tingkat pendidikannya.

Sementara, untuk nontunainya siswa akan mendapatkannya di mesin EDC Bank DKI untuk membeli keperluan sekolah seperti alat tulis, tas, kacamata, dan lain sebagainya.

Dana KJP Plus juga diketahui, bisa dibelikan sembako di toko atau warung permbelanjaan tertentu.

Baca Juga: 6 Hotel Paling Top di Madiun, Pilihan Terbaik untuk Liburan yang Tenang dan Nyaman

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah