Facebook Ganti Nama Jadi Meta, Artinya dalam Bahasa Ibrani Ternyata Mengejutkan

- 31 Oktober 2021, 08:15 WIB
Ilustrasi - Facebook ganti nama menjadi Meta yang memiliki arti mengejutkan dalam bahasa Ibrani.
Ilustrasi - Facebook ganti nama menjadi Meta yang memiliki arti mengejutkan dalam bahasa Ibrani. /REUTERS/DADO RUVIC

Adapun pengubahan nama Facebook menjadi Meta lantaran perusahaan menghadapi serangkaian krisis hubungan masyarakat.

Menurut Mark Zuckerberg, Meta akan mencakup Facebook serta aplikasi seperti Instagram, WhatsApp, dan merek realitas virtual Oculus.

Sebelum itu, dikabarkan bahwa sejumlah dokumen bocor dan terungkap cara kerja internal perusahaan Facebook.

Baca Juga: Terlibat dalam Pembunuhan Ibu Kandungnya di Bali, Heather Mack Dibebaskan dari Penjara

Sejumlah pihak lalu menuding Facebook telah mengutamakan keuntungan daripada membersihkan platform dari ujaran kebencian dan informasi yang salah.

Sementara itu, sejumlah ahli turut mempertanyakan keterlibatan berat Zuckerberg dalam peluncuran Meta.

“Keterlibatan berlebihan dari Mark memang diharapkan, tetapi justru berbahaya. Ini adalah gerakan merek, dengan peluang untuk menciptakan asosiasi baru. Mark memiliki merek pribadi yang sangat kuat tetapi berpotensi negatif,” ujar Felipe Thomaz, seorang profesor pemasaran di Oxford's Saïd Business School.

“Secerdas dan cakapnya dia, dan sebanyak dia adalah tokoh utama dan pendiri, dia mungkin akan lebih sukses jauh dari lensa publik/media selama restrukturisasi merek ini,” ujarnya menambahkan.

Baca Juga: Terlibat dalam Pembunuhan Ibu Kandungnya di Bali, Heather Mack Dibebaskan dari Penjara

Facebook juga telah mengumumkan maksud dari pengubahan nama menjadi Meta.

Halaman:

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: The Guardian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah