Set Top Box untuk Apa? Simak Fungsi dan Cara Pasang STB pada TV Analog untuk Nonton Siaran TV Digital

- 24 April 2022, 16:37 WIB
Piranti Set Top Box  yang sementara dibagikan Kementerian Kominfo bagi masyarakt
Piranti Set Top Box yang sementara dibagikan Kementerian Kominfo bagi masyarakt /kabar-priangan.com/DOK Nanang Sutisna/

PR DEPOK - Set Top Box untuk apa? Pertanyaan ini mungkin sering muncul di benak masyarakat belakangan ini ditengah program migrasi TV Analog ke TV digital yang diputuskan pemerintah.

Sebagaimana sering disebut, Set Top Box atau STB dibutuhkan TV Analog agar bisa nonton siaran TV digital.

Lantas, apa fungsi dan bagaimana cara pasang STB pada TV Analog sehingga bisa nonton siaran TV digital?

Baca Juga: Link Streaming dan Bocoran Drakor 'Our Blues' Episode ke-6: Cuplikan Bahagia Min Sun Ah dan Lee Dong Suk

Dilansir PikiranRakyat-Depok-com dari Indonesia Baik, STB pada TV analog berfungsi untuk mengonversi sinyal digital menjadi gambar dan suara untuk ditampilkan ke TV analog.

Dengan begitu, pengguna TV analog atau tabung tidak perlu mengganti televisi baru untuk nonton siaran digital melainkan hanya perlu melengkapinya menggunakan STB.

Namun sekalipun sudah menggunakan STB, pengguna tetap membutuhkan antena UHF untuk nonton siaran digital.

Baca Juga: Info Mudik Gratis DKI Jakarta: Syarat, Cara Daftar, Kuota, dan Kota Tujuan

Antena UHF ini berfungsi untuk menangkap sinyal digital yang nantinya diubah atau dikonversi menjadi suara dan gambar oleh STB.

Halaman:

Editor: Nur Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x