Wow, Teknologi AI Ini Diklaim Bisa Baca Pikiran Manusia

- 22 Agustus 2023, 12:35 WIB
Peneliti dari Singapura kembangkan teknologi AI bisa membaca pikiran.
Peneliti dari Singapura kembangkan teknologi AI bisa membaca pikiran. /Pixabay/geralt/

PR DEPOK – Kecerdasan buatan atau dikenal dengan Artificial Intelligence (AI) adalah teknologi yang belakangan ini berkembang pesat. Dimana kini muncul sitem AI yang diklaim bisa membaca pikiran.

Teknologi AI merupakan program komputer yang dirancang untuk meniru kecerdasan manusia, termasuk kemampuan pengambilan keputusan, logika, dan karakteristik kecerdasan lainnya.

Dari berbagai teknologi AI yang berkembang, sistem AI yang dikembangkan peneliti Singapura ini menjadi konsep yang paling beda karena dirancang untuk membaca pikiran manusia.

Baca Juga: Ini 5 Opsi Tempat Makan Rawon di Blitar, Rasanya Enak Gak Bakal Nyesel!

Dilansir PikiranRakyat-Depok.com dari Euronews, MinD-Vis merupakan sistem AI yang dikembangkan oleh para peneliti dari Singapura.

Sistem AI ini dapat dikembangkan dan diintegrasikan ke dalam headset realitas virtual, dengan gagasan bahwa pengguna dapat mengontrol metaverse dengan pikiran mereka.

Jadi, cara kerja sistem ini dengan menguraikan pola gelombang otak dan menghasilkan gambar tentang apa yang dilihat seseorang.

Baca Juga: Dijamin Nagih! 5 Rekomendasi Tempat Makan Hits di Dekat MRT Haji Nawi, Harga Bersahabat

Tim peneliti telah melakukan riset dengan pemindaian otak sekitar 58 peserta yang dihadapkan pada 1.200 dan 5.000 gambar hewan, makanan, bangunan, dan aktivitas manusia.

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x