Benarkah Nasi Didiamkan di Rice Cooker Lebih dari 12 Jam Bisa Memicu Diabetes, Simak Faktanya

21 Mei 2020, 07:30 WIB
ILUSTRASI menanak nasi di rice cooker.* /

PIKIRAN RAKYAT - Beredar informasi yang menyatakan jika nasi yang sudah matang dan tidak segera diangkat dari penanak nasi atau rice cooker dapat menyebabkan racun yang memicu beberapa penyakit.

Dalam informasi yang beredar, jika lebih dari 12 jam tidak diangkat bisa menyebabkan penyakit trigliserida, kolesterol, hipertensi, serangan jantung, hingga diabetes melitus.

Setelah ditelusuri, ternyata informasi tersebut adalah hoaks yang termasuk dalam kategori konten yang menyesatkan.

Hasil pantauan Pikiranrakyat-bekasi.com dari situs Turn Back Hoax, pada Kamis, 21 Mei 2020, mengunggah foto berserta narasi untuk meluruskan informasi yang menyesatkan di atas.

Baca Juga: Jadwal Imsak dan Azan Magrib untuk Wilayah DKI Jakarta dan Sekitarnya Kamis, 21 Mei 2020 

Nasi memang sudah menjadi budaya di Indonesia, bahkan ada istilah zaman dulu yang menyebut kalau "orang Indonesia belum disebut makan jika tidak makan nasi."

Berkembangnya teknologi, salah satunya untuk menanak nasi yang sudah bisa dimasak menggunakan penanak nasi modern atau rice cooker dan itu mudah dilakukan.

Namun, baru-baru ini beredar informasi mengenai nasi yang didiamkan selama 12 jam di penanak nasi akan menjadi racun yang menjadi pemicu berbagai penyakit berbahaya.

Informasi tersebut merupakan Hoaks Lama Bersemi Kembali (HLBK). Isu tersebut pernah muncul pada tahun 2017, 2018, dan 2019.

Baca Juga: Terbukti Ampuh Saat Diuji Coba ke Tikus, Vaksin Buatan Thailand Siap Diproduksi Tahun Depan 

Adapun, isu nasi menjadi racun itu pernah diperiksa faktanya dalam artikel berjudul “[SALAH] Racun Dari Nasi di Magic Com” pada 23 Juli 2019.

Isu tersebut juga sudah mendapat tanggapan dari sejumlah ahli gizi dan kesehatan.

Menurut Spesialis gizi klinik dari Departemen Ilmu Gizi FKUI, dr Anna Maurina Singal, MGizi, SpGK menyebut bahwa pemicu masalah kesehatan tidak dapat hanya satu faktor saja, melainkan multifaktorial.

“Proses tanak beras melalui rice cooker atau magic jar dengan waktu tertentu tidak menentukan seseorang akan mengalami peningkatan glukosa darah atau diabetes melitus,” tuturnya.

Baca Juga: Selebgram Sarah Keihl Lelang Keperawan untuk Bantu Tangani Covid-19, dr. Tirta: Segitu Amat Sih 

Pakar Gizi Jansen Ongko, MSc, RD juga menuturkan hal yang sama. Tidak ada efek signifikan terkait jangka waktu pemanasan nasi dengan kesehatan.

“Banyak rumah makan yang memanaskan nasi lebih dari 12 jam dan tidak berefek negatif saat dimakan. Selama tidak terkontaminasi dan disimpan dengan baik, aman dikonsumsi,” ungkap Jansen.

Hanya saja, Jansen menegaskan bahwa nasi yang dihangatkan dan memiliki IG lebih tinggi ini perlu dihindari oleh pasien diabetes.

Lebih lanjut, Jansen mengatakan bahwa dengan demikian nasi yang dihangatkan aman dikonsumsi oleh orang sehat, bukan pasien diabetes.

Baca Juga: Kerahkan 'Detektif', Strategi Turki untuk Kendalikan Penyebaran Pandemi Corona 

Berdasarkan hasil penelusuran dan fakta-fakta yang dijelaskan di atas, dapat dipastikan informasi mengenai nasi yang tidak diangkat dari rice cooker lebih dari 12 jam akan menjadi racun yang memicu berbagi penyakit adalah hoaks lama bersemi kembali.***

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: Turn Back Hoax

Tags

Terkini

Terpopuler