Cara Daftar BLT Anak Sekolah 2022 bagi Siswa SD, SMP dan SMA dengan Besaran Total Rp4,4 Juta

6 April 2022, 03:30 WIB
Ilustrasi. Berikut ini dirangkum cara daftar dan cara cek BLT anak sekolah untuk siswa SD, SMP dan SMA, dengan besaran total Rp4,4 juta. /Pixabay/EmAji.

PR DEPOK - Pemerintah hingga kini terus menyalurkan bantuan melalui beberapa pihak yang bekerjasama, salah satunya adalah pihak Kementerian Sosial (Kemensos).

Salah satu bantuan yang disalurkan Kemensos adalah Bantuan Langsung Tunai (BLT) anak sekolah 2022 yang memiliki akumulasi besaran Rp4,4 juta.

Akumulasi bantuan dengan besaran Rp4,4 juta tersebut akan dibagikan kembali menjadi 3 besaran rincian, yang diantaranya Rp900.000 bagi siswa Sekolah Dasar (SD), Rp1,5 juta bagi siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Rp2 juta bagi siswa Sekolah Menengah Atas (SMA).

Baca Juga: Selain Website, Channel YouTube Dispora Jabar Bertahun Vakum hingga Sekdispora Tuai Teguran Ridwan Kamil

BLT anak sekolah 2022 ini juga merupakan bantuan yang ditujukan bagi siswa-siswi sekolah yang termasuk ke dalam Program Keluarga Harapan (PKH).

Namun sayangnya, BLT anak sekolah 2022 ini tidak akan diberikan kepada seluruh siswa di Indonesia.

Melainkan BLT anak sekolah 2021 akan diberikan kepada siswa yang terpilih menjadi penerima dan memenuhi syarat yang telah ditentukan.

Baca Juga: Kementerian Pertahanan Ukraina Sebut Rusia Siap Luncurkan Serangan Baru di Wilayah Timur

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Indonesia Baik, salah satu syarat yang harus dipenuhi adalah harus memiliki Kartu Indonesia Pintar (KIP) yang terdaftar di Data Pokok Pendidikan (Dapodik).

Tidak hanya itu, siswa yang ingin menjadi penerima BLT anak sekolah 2022 juga harus terdaftar sebagai siswa baik di lembaga pendidikan formal maupun non-formal.

Namun tidak usah khawatir, bagi yang tidak mempunyai KIP tetap bisa mendaftarkan diri sebagai penerima BLT anak sekolah 2022.

Baca Juga: Makna dan Lirik Lagu Hayya Hayya (Better Together), Lagu Resmi dari Piala Dunia Qatar 2022

Siswa yang tidak memiliki KIP bisa mendaftarkan diri ke lembaga dinas pendidikan terdekat dengan membawa Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).

Serta bagi yang tidak memiliki KKS, bisa menggantikannya dengan Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) yang dikeluarkan dari RT atau RW hingga kelurahan.

Berikut ini langkah-langkah untuk dapat mendaftar BLT anak sekolah 2022.

1. Pertama, jangan lupa unduh atau download aplikasi Cek Bansos Kemensos melalui PlayStore di HP kalian.

Baca Juga: Musim Perdana Bersama Persib Bandung, David da Silva Langsung Jadi Bomber Tersubur

2. Setelah itu buka aplikasi Cek Bansos Kemensos

3. Jika aplikasi Cek Bansos Kemensos telah terbuka, Klik “Buat Akun Baru” untuk daftar registrasi.

4. Masukkan data diri yang diminta oleh aplikasi Cek Bansos Kemensos, mulai dari NIK KTP, nomor Kartu Keluarga (KK), dan lainnya secara lengkap.

Baca Juga: Karyawan yang Memiliki Gaji di Bawah Rp3 Juta Bisa Dapatkan BSU Subsidi Gaji Bulan April, Begini Caranya

5. Setelah melengkapi data, jangan lupa lampirkan atau upload swafoto KTP dan foto KTP pada bagian “Lampiran Foto”.

6. Jika semua data yang diminta sudah lengkap, maka silahkan klik “Buat Akun Baru”.

7. Lalu jika registrasi yang kalian lakukan sudah berhasil, selanjutnya silahkan login ke aplikasi Cek Bansos Kemensos.

Baca Juga: Pemerintah Sebut Beri Tambahan Bansos, Mulai dari BPNT, BLT Minyak Goreng hingga BSU Rp 1juta

8. Pilih menu “Daftar Usulan” yang terdapat di menu utama aplikasi Cek Bansos Kemensos.

9. Lalu silahkan masukkan data diri yang diminta secara lengkap dan teliti.

10. Jika sudah, maka silahkan pilih jenis bansos 2022 yang dibutuhkan, seperti PKH atau BPNT.

Baca Juga: BSU Bantuan Subsidi Upah 2022 Cair Lagi untuk Pekerja, Berikut Syarat dan Daftar Penerima BLT Karyawan

11. Terakhir, silahkan ikuti proses pendaftaran usulan KPM bansos 2022 hingga selesai dan mendapatkan pengumuman.

Selain itu para siswa dan orang tua juga dapat mengecek daftar penerima BLT anak sekolah 2022 dengan cara berikut.

1. Pastikan siswa SD, SMP dan SMA memiliki KIP yang dikeluarkan oleh pemerintah

2. Lalu kunjungi website Kemensos dengan alamat website berikut cekbansos.kemensos.go.id

Baca Juga: Doddy Sudrajat Ingin Ajak Gala Sky Buka Puasa Bersama, Haji Faisal: Ada Mekanismenya

3. Masukkan nama calon penerima bantuan sesuai identitas Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau Kartu Keluarga (KK)

4. Jangan lupa masukkan juga data tempat tinggal seperti desa atau kelurahan, kabupaten, kecamatan dan provinsi dari penerima siswa atau siswi BLT anak sekolah 2021

5. Setelah itu, situs akan meminta untuk memasukkan 8 kode huruf captcha sebagai verifikasi

Baca Juga: Cek Penerima Bansos PBI 2022 yang Cair di Bulan April, Akses Laman cekbansos.kemensos.go.id

6. Terakhir, klik tombol cari data untuk melihat apakah kalian termasuk ke dalam daftar penerima BLT anak sekolah 2022 atau tidak.

Sebagai tambahan, BLT anak sekolah 2022 ini juga akan cair sebanyak 4 kali pada bulan Januari, April, Juli dan Oktober.***

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Sumber: Indonesia Baik

Tags

Terkini

Terpopuler