Lewat Link eform.bri.co.id Penerima BLT UMKM atau BPUM 2022 Bisa Dicek, Begini Caranya

22 Juli 2022, 19:23 WIB
Ilustrasi. Berikut ini dipaparkan informasi terkait cara cek penerima BLT UMKM atau BPUM 2022 lewat link eform.bri.co.id. /Pixabay/EmAji.

PR DEPOK - Simak dalam artikel ini informasi tentang cara cek nama penerima BLT UMKM atau BPUM 2022 lewat link eform.bri.co.id.

Pasalnya BLT UMKM atau BPUM Rp600.000 untuk para pelaku usaha ini, telah direncanakan akan kembali cair pada tahun 2022 oleh pemerintah.

Namun terkait aturan penyaluran BLT UMKM atau BPUM 2022, hingga kini masih dalam pembahasan dan pematangan.

Baca Juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 38 Diprediksi Buka di Tanggal Ini, Simak Cara Daftarnya

Sehingga belum ada informasi ketetapan resmi terkait pencairan dari BLT UMKM atau BPUM 2022.

Meski demikian, BLT UMKM atau BPUM 2022 ini sudah direncanakan akan cair kepada 12,8 juta pelaku usaha di Indonesia.

Selain itu, ada beberapa bocoran kriteria penerima BPUM 2022 yang sudah terungkap hingga kini.

Baca Juga: Catat, Ini Daftar SPBU di Wilayah Jakarta yang Buka Pendaftaran Offline untuk Pembelian Pertalite dan Biosolar

Di antaranya, pelaku usaha harus merupakan WNI, memiliki usaha mikro, lalu bukan penerima Bantuan Tunai Pedagang Kaki Lima, Warung, dan Nelayan (BT PKLWN).

Pelaku usaha yang sudah mendapat BT PKLWN tidak akan mendapatkan lagi BLT UMKM Rp600.000 tahun ini.

Kemudian, ada juga beberapa golongan yang sudah dipastikan tidak akan bisa mendapat BPUM 2022.

Baca Juga: Amazon Akuisisi One Medical 3,49 Miliar Dolar AS, Ingin Perluas Layanan Perawatan Kesehatan

Golongan yang tidak bisa mendapat BLT UMKM Rp600.000 ini di antaranya adalah ASN, anggota TNI, dan anggota Polri.

Untuk tahun ini, terkait pencairannya pemerintah belum menentukan skema penyaluran BPUM 2022 secara pasti.

Namun apabila penyaluran untuk tahun ini akan sama seperti tahun sebelumnya, maka masyarakat bisa mengecek nama penerima BLT UMKM atau BPUM 2022 melalui link resmi eform.bri.co.id.

Baca Juga: Cara Cek Hasil Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 37

Jika demikian, maka simak berikut cara cek penerima BPUM 2022 melalui link resmi yang dikelola BRI menggunakan NIK KTP:

1. Akses link eform.bri.co.id/bpum.

2. Isi NIK KTP pada kolom yang sudah tersedia.

3. Lanjut klik "Proses Inquiry".

Baca Juga: 7 Kebiasaan Sehat yang Mengurangi Risiko Stroke, 4 di Antaranya Bisa Dimodifikasi

4. Tunggulah hingga muncul keterangan bahwa pelaku usaha mendapat BPUM atau BLT UMKM Rp600.000 atau tidak.

Nah itulah informasi terkait cara cek penerima BLT UMKM atau BPUM 2022 lewat link eform.bri.co.id.***

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Sumber: eform.bri.co.id

Tags

Terkini

Terpopuler