BLT Anak Sekolah Rp4,4 Juta Masih Cair, Cek Nama Penerima PKH Agustus 2022 Lewat cekbansos.kemensos.go.id

18 Agustus 2022, 17:33 WIB
Ilustrasi. BLT Anak Sekolah Total Rp4,4 Juta Masih Cair, Cek Nama Pemerima PKH Agustus 2022 Lewat cekbansos.kemensos.go.id. /ANTARA FOTO/Dhad Zakaria.

PR DEPOK - Segera cek nama penerima untuk BLT anak sekolah total Rp4,4 juta yang masih cair pada PKH Agustus 2022.

Cara cek nama penerima bansos PKH Agustus 2022 untuk kategori anak sekolah ini tentunya bisa dilakukan secara online.

Masyarakat hanya tinggal mengakses link resmi cekbansos.kemensos.go.id untuk mengetahui apakah termasuk sebagai penerima PKH Agustus 2022.

Baca Juga: 13 Daftar Uang Kertas yang Resmi Dicabut Peredarannya oleh Bank Indonesia

Karena seperti diketahui, BLT anak sekolah dengan total bantuan Rp4,4 juta yang masih cair Agustus 2022 ini adalah bagian dari program bansos PKH.

BLT anak sekolah ini menyasar khusus pelajar dengan kategori siswa SD, SMP, hingga SMA/sederajat.

Adapun berikut rincian dana bantuan PKH Agustus 2022 untuk kategori anak sekolah dengan total bantuan Rp4,4 juta:

Baca Juga: Info BSU 2022, Kemnaker Ungkap Alasan BLT Subsidi Gaji Rp1 Juta Belum Disalurkan ke Pekerja

1. Kategori anak SD/sederajat akan menerima bantuan sebesar Rp225.000/tahap (Rp900.000/Tahun).

2. Kategori anak SMP/sederajat akan menerima bantuan sebesar Rp375.000/tahap (Rp1.500.000/Tahun).

3. Kategori anak SMA/sederajat akan menerima bantuan sebesar Rp500.000/tahap (Rp2.000.000/Tahun).

Baca Juga: Terkait Kasus Pembunuhan Brigadir J, Timsus akan Sampaikan Hasil Pemeriksaan Putri Candrawathi Besok

Daftar nama penerima bansos PKH Agustus 2022 bisa segera di cek masyarakat melalui link cekbansos.kemensos.go.id jika sudah terdaftar di DTKS.

Adapun cara untuk cek nama penerima bansos PKH Agustus 2022 ini bisa disimak sebagai berikut:

1. Masuk ke link cekbansos.kemensos.go.id.

2. Isi alamat seperti Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan.

Baca Juga: Mahfud MD Ungkap Ada Kerajaan Ferdy Sambo di Polri, Bak Sub-Mabes dan Sangat Berkuasa

3. Lalu masukkan nama sesuai dengan Kartu Tanda Penduduk (KTP).

4. Lanjut masukkan kode yang tertera dalam kotak pada kolom.

5. Jika kode huruf terlihat tidak jelas, maka bisa klik 'reload' untuk mendapatkan kode baru.

6. Setelah itu klik 'cari data', lalu tunggu hingga dimunculkan data penerima program PKH Agustus 2022 dari Kemensos.

Baca Juga: Pengacara Brigadir J Minta Usut Aliran Dana di Rekening Ajudan Ferdy Sambo, Ini Tanggapan PPATK

Demikian cara cek nama penerima BLT anak sekolah dengan total bantuan Rp4,4 juta yang masih cair di PKH Agustus 2022.***

Editor: Fajar Rahmawan

Tags

Terkini

Terpopuler