Login cekbansos.kemesos.go.id untuk Cek Penerima Bansos PKH Cair Oktober 2022 Secara Online

6 Oktober 2022, 19:18 WIB
Bansos PKH tahap 4 cair Oktober 2022, segera login cekbansos.kemensos.go.id untuk cek nama penerima. /Unsplash/Mufid Majnun.

PR DEPOK - Simak informasi cara cek penerima bansos PKH cair oktober 2022 secara online di link cekbansos.kemensos.go.id dalam artikel ini.

Diketahui, PKH tahap 4 sudah mulai cari sejak 1 Oktober 2022 dengan anggaran Rp7,2 triliun.

Penyaluran PKH tahap 4 dimulai dari 1 Oktober dan akan berakhir pada 31 Desember 2022 mendatang.

Baca Juga: Kenapa BSU Belum Cair? Ini Alasan Dana BLT Subsidi Gaji 2022 Rp600.000 Tak Kunjung Tersalurkan

Adapun cara penyaluran PKH tahap 4 2022 adalah langsung ke rekening penerima atau KPM.

Khusus bagi penerima PKH tahap 4 2022 yang tidak punya rekening bank Himbara akan disalurkan melalui Kantor Pos.

Seperti dilansir dari laman Kemensos, penerima PKH atau bansos Kemensos 2022 adalah KPM yang sudah terdaftar dalam DTKS.

Baca Juga: Tanda Lolos Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 46, Simak Melalui Ciri-ciri Ini

Artinya, tidak semua masyarakat bisa tercatat atau masuk daftar penerima PKH 2022.

Oleh karena itu, untuk memastikan terdaftar atau tidak sebagai KPM PKH 2022, masyarakat perlu cek nama penerima di link cekbansos.kemensos.go.id.

Cara cek penerima bansos PKH 2022 dapat dilakukan secara online melalui link cekbansos.kemenso.go.id dengan mengikuti langkah-langkah berikut:

Baca Juga: Kabar Gembira! Kemensos Siap Salurkan Bansos Lansia, Yatim Piatu dan Disabilitas, Kapan?

- Login link cekbansos.kemensos.go.id. secara online lewat laptop maupun HP.

- Masukkan alamat seperti provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa/kelurahan pada kolom.

- Masukkan nama penerima manfaat sesuai KTP.

- Masukkan 8 kode huruf yang tertera dalam kotak captcha pada kolom. Masing-masing kode dipisahkan dengan spasi.

Baca Juga: Tak Disangka, Soal KDRT Polisi Sebut Rizky Billar Pernah Lempar Bola Biliar ke Lesti Kejora

- Bila kode huruf tidak jelas, klik tombol ‘reload’ untuk mendapatkan kode baru.

- Klik 'Cari Data'. Tunggu hasil data pencairan muncul.

Adapun besaran bantuan PKH 2022 yang akan diterima pada penyaluran tahap 4 ini masih sama dengan penyaluran tahap sebelumnya.

Ibu hamil dan balita mendapat bantuan PKH Rp750.000 per tahap. Sementara penyandang disabilitas dan lansia bakal dapat bantuan Rp600.000.

Baca Juga: 10 Kata-kata Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H, Bagikan ke Medsos di 8 Oktober 2022

Sedangkan untuk golongan anak sekolah SD sampai SMA akan mendapatkan Rp225.000 hingga Rp500.000 per tahap.

Demikian informasi cara cek penerima bansos PKH cair oktober 2022 online di link cekbansos.kemensos.go.id.***

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: Kemensos

Tags

Terkini

Terpopuler