Cara Cek Nama Penerima BPNT 2023, Bisa Dapat Bansos Rp2,4 Juta

30 Desember 2022, 22:15 WIB
Ilustrasi – Bocoran Pencairan Bansos BPNT di Tahun 2023 //Pexels/Ahsanjaya/

PR DEPOK – Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) merupakan salah satu bantuan sosial atau bansos regular yang kembali disalurkan pada 2023.

BPNT atau biasa disebut bansos Kartu Sembako disalurkan Kementerian Sosial (Kemensos) kepada masyarakat kategori miskin dengan nominal senilai Rp2,4 juta per tahun.

Keluarga yang memenuhi kategori di atas bisa cek nama penerima BPNT 2023 terlebih dahulu, yang bisa dilakukan secara online lewat situs cekbansos.kemensos.go.id.

Pasalnya dengan membuka situs cekbansos.kemensos.go.id, masyarakat akan mengetahui sudah terdaftar atau belum di DTKS sebagai penerima BPNT 2023 dan mendapat bansos Rp2,4 juta untuk setahun.

Baca Juga: Segera Cairkan Bansos PKH Tahap 4 Akhir Desember 2022, Cek Penerima Online Lewat cekbansos.kemensos.go.id

Perlu diketahui, bansos BPNT biasanya disalurkan Kemensos setiap bulan senilai Rp200.000.

Bantuan BPNT tersebut diberikan Kemensos melalui kantor pos di seluruh Indonesia.

Meski demikian, masyarakat harus memastikan terlebih dahulu terdaftar atau belum di DTKS karena Kemensos hanya akan menyalurkan bansos BPNT berdasarkan basis data DTKS.

Untuk memastikan hal tersebut, masyarakat bisa melakukan cek nama penerima BPNT 2023 secara online dengan langkah-langkah berikut ini:

Baca Juga: Cara Cek BLT Ibu Hamil 2023 Online Lewat HP di cekbansos.kemensos.go.id

1. Siapkan handphone (HP) dan Kartu Tanda Penduduk (KTP).

2. Buka situs cekbansos.kemensos.go.id.

3. Pilih alamat domisili meliputi Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, dan Desa pada bagian ‘Wilayah PM’.

4. Masukkan nama lengkap Anda pada bagian ‘Nama PM’.

5. Ketik ulang huruf kode pada kotak kode yang disediakan. Jika tidak jelas, klik icon panah biru agar menerima huruf kode baru.

Baca Juga: Cara Daftar DTKS Online 2023 dan Usulkan Bansos PKH dan BPNT Agar Dapat Manfaat hingga Rp3 Juta per Tahun

6. Klik ‘CARI DATA’.

7. Sistem cekbansos.kemensos.go.id akan menampilkan hasil pencarian berupa penerima bansos 2023 sesuai wilayah yang diinput.

Apabila terdaftar di DTKS, akan muncul data penerima bansos 2022 berupa nama penerima, umur, status, jenis bansos, keterangan, dan periode.

Nanti pada kolom BPNT 2023 ada keterangan Status (YA), Keterangan (Proses Bank Himbara/PT Pos Indonesia), dan Periode pencairan.

Baca Juga: Login cekbansos.kemensos.go.id untuk Cek Nama Penerima BPNT dan PKH 2023 Online

Penerima manfaat selanjutnya dapat mengambil surat undangan pencairan dari Kemensos di RT/RW setempat, lalu mendatangi kantor pos terdekat dengan membawa serta KK dan KTP untuk mencairkan bantuan.

Bansos BPNT harus dimanfaatkan untuk membeli kebutuhan pokok berupa beras, telur, sayuran, susu, dan lain sebagainya.

Sebagai catatan, bagi Anda yang belum terdaftar di DTKS sebagai penerima BPNT 2023 bisa melakukan pendaftaran baik secara online maupun offline.

Baca Juga: Segera Daftar DTKS Kemensos 2023 untuk Dapatkan BPNT dan PKH Tahun Depan, Siapkan KTP dan KK Sekarang

Pendaftaran online dapat dilakukan melalui fitur usul sanggah aplikasi Cek Bansos yang diunduh di Play Store.

Sedangkan pendaftaran offline bisa melalui RT/RW, balai desa/kelurahan di wilayah masing-masing.

Demikian informasi cara cek nama penerima BPNT 2023 online lewat situs cekbansos.kemensos.go.id.***

Editor: Rahmi Nurfajriani

Tags

Terkini

Terpopuler