PKH 2023 Cair Lewat Apa? Simak Info dari Kemensos Soal Skema Baru Penyaluran Bansos

4 Maret 2023, 09:10 WIB
Kemensos buka suara soal pencairan bansos PKH dan BPNT 2023 yang dikabarkan tunai sekaligus pada bulan Maret. /ANTARA/Adiwinata Solihin/

PR DEPOK - PKH 2023 cair lewat apa? Informasi ini belakangan banyak dicari Keluarga Penerima Manfaat (KPM), mengingat bansos reguler tersebut belum juga dicairkan hingga bulan Maret.

Di tengah kerisauan KPM soal dana PKH 2023 yang tak kunjung cair, Kementrian Sosial (Kemensos) memberikan informasi soal skema baru penyaluran bansos tahun ini.

Informasi soal skema baru penyaluran bansos yang diungkap Kemensos, nampaknya menjadi sinyal bahwa PKH 2023 bakal segera cair untuk tahap pertama.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Sabtu, 4 Maret 2023: RCTI, GTV, MNC TV, Indosiar, Ada 'MasterChef Indonesia S10'

Merujuk keterangan yang disampaikan Kemensos soal skema baru penyaluran bansos, PKH 2023 cair lewat dua mekanisme yaitu Bank Himbara dan PT Pos Indonesia.

Hal itu berbeda dengan tahun sebelumnya di mana dana bantuan Program Keluarga Harapan atau PKH hanya disalurkan melalui Bank Himbara.

Tak hanya PKH saja, jenis bansos reguler lainnya yakni BPNT juga dicairkan dengan skema yang sama.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Hari Ini Sabtu, 4 Maret 2023: ANTV, Trans 7, tvOne, Ada Film India 'Bajirao Mastani'

Kesepakatan terkait skema baru penyaluran bansos 2023 merupakan hasil pertemuan antara Menteri Sosial Tri Rismaharini dan Wakil Menteri BUMN Kartika Wirjoatmodjo.

Diungkap Tri Rismaharini, pertama Kemensos akan menyalurkan dana PKH lewat Bank Himbara yang terdiri dari BNI, BRI, BTN, dan Mandiri serta BSI khusus untuk wilayah Aceh.

Namun jika beberapa hari dana tak diambil, pencairannya akan diambil alih oleh PT Pos Indonesia.

Baca Juga: Pipa Terbakar Jadi Penyebab Kebakaran dan Ledakan di Depo Pertamina Plumpang Jakarta

“Jadi kami sudah menyepakati itu. Semula di bank, kemudian jika beberapa hari tidak diambil maka penyalurannya itu melalui PT Pos,” kata Tri Rismaharini dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari laman resmi Kemensos.

Penyaluran melalui PT Pos dikhususkan untuk menjangkau daerah 3T dan masyarakat yang memiliki akses terbatas menuju bank.

Pencairan melalui PT Pos Indonesia dilaksanakan di 83 kabupaten/kota, sedangkan Himbara dan BSI akan menyalurkan bantuan di 431 kabupaten/kota.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Hari Ini Sabtu, 4 Maret 2023: Trans TV, SCTV, dan NET TV, Ada Film 'Stolen'

Sementara itu diungkap Direktur Utama PT. Pos Indonesia Faizal Rochmad Djoemadi, penyaluran bansos 2023 akan dilakukan dalam tiga skema.

Skema pertama KPM datang langsung ke Kantor Pos untuk mencairkan dana bantuan.

“Pertama mereka datang ke kantor Pos.  Artinya berjadwal karena kita undangannya ada sesi pagi dan sesi sore,” katanya.

Skema kedua, PT Pos akan datang ke komunitas seperti RT, RW, kelurahan atau instansi lainnya untuk menyalurkan bantuan ke penerima.

Baca Juga: KJP Plus Maret 2023 Cair? Simak Manfaat dan Cara Cek Penerima dengan login kjp.jakarta.go.id

Sedangkan skema ketiga, petugas Pos datang langsung ke rumah penerima untuk menyerahkan dana bantuan.

Skema ketiga tersebut dikhususkan bagi KPM dengan akses terbatas seperti lansia, penyandang disabilitas, dan masyarakat yang berada di Kawasan 3T.

Untuk pencairan bansos yang disalurkan melalui Bank Himbara, KPM dapat mengambil dana bantuan di kantor bank atau mesin ATM terdekat.***

Editor: Nur Annisa

Tags

Terkini

Terpopuler