Bansos PKH Tahap 1 dan BPNT Maret 2023 Masih Cair, Segera Cek Penerima via cekbansos.kemensos.go.id

22 Maret 2023, 20:50 WIB
Simak info PKH tahap 1 dan BPNT Maret 2023 masih cair, serta cara cek penerima secara online via cekbansos.kemensos.go.id. //Antara/Asep Fathulrahman/

PR DEPOK - Bansos PKH tahap 1 dan BPNT Maret 2023 hingga kini masih cair, segera lakukan cek penerima untuk dapat sejumlah bantuan.

Bansos PKH tahap 1 dan BPNT Maret 2023 sudah dipastikan kembali cair oleh pemerintah melalui Bank Himbara dan PT Pos Indonesia.

Bansos PKH tahap 1 dan BPNT Maret 2023 ini akan disalurkan kepada masyarakat penerima yang sudah terdaftar di DTKS Kemensos.

Baca Juga: Lirik Lagu Beatbox Versi Bahasa Inggris oleh NCT Dream

Untuk itu, masyarakat bisa segera lakukan cek penerima secara online, untuk mengetahui apakah namanya terdaftar atau tidak jadi penerima PKH tahap 1 dan BPNT Maret 2023.

Khususnya BPNT, ternyata pencairan di bulan Maret 2023 ini cair sebesar Rp400.000 lewat Bank Himbara.

Sementara itu untuk bansos PKH tahap 1 dana bantuan yang akan cair nominalnya berbeda-beda.

Baca Juga: 1 Ramadhan Jatuh Esok Hari, Berikut 3 Doa Memasuki Bulan Ramadhan

Seperti kategori ibu hamil atau nifas dan balita akan mendapat bantuan Rp750.000 per tahap.

Kemudian kategori anak sekolah mulai dari SD, SMP, SMA/sederajat akan mendapat bantuan mulai dari RpRp225.000, Rp375.000, dan Rp500.000 per tahap.

Lalu kategori lansia serta penyandang disabilitas akan mendapat bantuan dengan nominal Rp600.000 per tahap.

Baca Juga: Menu Santapan Sahur Ramadhan 2023: Resep dan Langkah Pembuatan Mie Tek-tek Goreng Manis Pedas Gurih

Lantas untuk masyarakat yang ingin mengetahui namanya sudah terdaftar atau tidak, bisa lakuan cek penerima melalui cekbansos.kemensos.go.id, caranya sebagai berikut:

1. Akses situs cekbansos.kemensos.go.id.

2. Masukkan alamat Provinsi, Kabupaten, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan sesuai dengan data diri di KTP.

Baca Juga: Lirik lagu Drowning Oleh BOBBY, Lengkap dengan Romanisasi

3. Masukkan data diri KPM sesuai dengan KTP.

4. Ketik huruf kode yang tertera dalam kotak kode.

5. Setelah selesai, lanjut dengan klik 'Cari Data'.

6. Tunggulah beberapa saat hingga dimunculkan data atau nama penerima bansos Kemensos 2023.

Baca Juga: Menu Sahur Ramadhan 2023: Resep dan Langkah Membuat Capcay Simpel, Rasanya Dijamin Enak!

Nah itulah info PKH tahap 1 dan BPNT Maret 2023 masih cair, serta cara cek penerima secara online via cekbansos.kemensos.go.id.***

Editor: Fajar Rahmawan

Tags

Terkini

Terpopuler