Cara Cek Pencairan Bansos PKH Tahap 4 Bulan Oktober 2023

7 Oktober 2023, 21:49 WIB
Cek jadwal dan nominal bansos PKH tahap 4 Oktober 2023. /Instagram @pkhgresik/

PR DEPOK - Bansos PKH tahap 4 mulai disalurkan pada bulan Oktober 2023. Keluarga Penerima Manfaat (KPM) akan menerima bantuan sosial berupa uang tunai hingga Rp750.000.

Pencairan PKH tahap 4 akan berlangsung dari bulan Oktober hingga Desember 2023. Bantuan ini merupakan salah satu bentuk bantuan pemerintah kepada masyarakat yang berada dalam kondisi ekonomi kurang mampu.

Sebagai salah satu program bantuan sosial regular tahun 2023, PKH bertujuan untuk mengurangi tingkat kemiskinan di Indonesia. Melalui program ini, masyarakat menerima bantuan finansial sesuai kategori yang ditetapkan sesuai kebutuhan.

Baca Juga: PT Djarum Buka Loker S1, Syarat Daftar Cuma Ini!

Adapun bantuan ini hanya akan diberikan kepada keluarga miskin yang terdaftar sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Penyaluran PKH tahap 4 bulan Oktober 2023 dilakukan mulai tanggal 3 sampai 31 Oktober 2023 secara bertahap, sehingga belum semua KPM menerima bansos ini.

Untuk itu, masyarakat bisa mengecek di situs cekbansos.kemensos.go.id mengenai status penerimaan PKH tahap 4.

Baca Juga: Paling Rame, Simak 5 Rekomendasi Tempat Makan Mie Ayam di Jakarta Timur

Adapun pencairan bansos PKH dapat dilakukan di dua tempat yang berbeda. Penerima bansos dua bulan akan menerima bantuannya di Bank Himbara, sementara yang mendapatkan bantuan untuk tri wulan atau setiap 4 tahap akan mendapatkannya di Kantor Pos.

Jadwal Penyaluran Bansos 2023

- Tahap 1: Januari, Februari, dan Maret 2023

Baca Juga: Ramalan Zodiak Libra, Scorpio, dan Sagitarius Besok, 8 Oktober 2023: Hiruplah Udara Segar di Akhir Pekan Ini

- Tahap 2: April, Mei, dan Juni 2023

- Tahap 3: Juli, Agustus, dan Oktober 2023

- Tahap 4: Oktober, November, dan Desember 2023

Baca Juga: Ini 6 Sate yang Rasanya Oke dan Enak Banget di Kepanjen, Simak Lokasinya

Nominal Bansos PKH 2023

1. PKH Oktober 2023 untuk kategori ibu hamil sebesar Rp750.000 per tahap.

2. PKH Oktober 2023 untuk kategori balita sebesar Rp750.000 per tahap.

Baca Juga: Bansos BPNT dan PKH Tahap 4 2023 Sedang Cair Bulan Oktober, Cek Namamu Segera, Dapatkan Bantuan Rp600.000

3. PKH Oktober 2023 untuk kategori lansia sebesar Rp600.000 per tahap.

4. PKH Oktober 2023 untuk kategori penyandang disabilitas sebesar Rp600.000 per tahap.

5. PKH Oktober 2023 untuk kategori siswa SD sebesar Rp225.000 per tahap.

Baca Juga: 6 Urutan Zodiak yang Paling Mudah Cemburu dan Iri Hati, Nomor 5 Dikenal Setia

6. PKH Oktober 2023 untuk kategori siswa SMP sebesar Rp470.000 per tahap.

7. PKH Oktober 2023 untuk kategori siswa SMA sebesar Rp500.000 per tahap.

Cara Cek Penerima Bansos PKH Tahun 2023

Baca Juga: Google Resmi Rilis Android 14, Ini Daftar HP yang Bisa Update dan Jadwalnya

1. Kunjungi situs Kemensos di cekbansos.kemensos.go.id.

2. Masukkan wilayah penerima manfaat sesuai dengan KTP Anda.

3. Masukkan nama penerima manfaat sesuai nama lengkap di KTP Anda.

Baca Juga: Mantul! Inilah Rekomendasi 7 Bakso Paling Enak di Kajen, Simak Lokasi dan Jadwal Bukanya

4. Masukkan kode captcha sesuai yang muncul di kotak kode.

5. Klik ‘Cari Data’.

6. Tunggu beberapa saat hingga sistem menampilkan data penerima bansos PKH tahap 4 tahun 2023.

Demikian informasi penyaluran PKH tahap 4 yang cair bulan Oktober 2023 dan cara mengecek status di cekbansos.kemensos.go.id.***

Editor: Dini Novianti Rahayu

Tags

Terkini

Terpopuler