Cara Cek Daftar Penerima BLT Minyak Goreng Rp300 Ribu yang Cair April 2022 di cekbansos.kemensos.go.id

- 2 April 2022, 20:22 WIB
Ilustrasi. Berikut ini cara cek daftar penerima BLT minyak goreng Rp300 Ribu yang cair April 2022 di cekbansos.kemensos.go.id.
Ilustrasi. Berikut ini cara cek daftar penerima BLT minyak goreng Rp300 Ribu yang cair April 2022 di cekbansos.kemensos.go.id. /Tangkap layar youtube.com/Kementerian Perdagangan

PR DEPOK - Simak cara cek daftar penerima bantuan langsung tunai (BLT) minyak goreng sebesar Rp300 ribu yang cair bulan April 2022.

Di tengah naiknya harga bahan-bahan pokok termasuk minyak goreng, pemerintah mengeluarkan bantuan langsung tunai terbaru yaitu BLT minyak goreng.

Dikeluarkannya BLT minyak goreng ini disampaikan langsung oleh Presiden Joko Widodo guna mengurangi beban masyarakat Indonesia.

Baca Juga: Denny Darko Ramal Zodiak yang akan Mendapatkan Rezeki Nomplok pada April 2022, Apakah Anda Termasuk?

BLT minyak goreng akan diberikan sebesar Rp100 ribu selama tiga bulan yakni April, Mei dan Juni 2022.

Namun, BLT minyak goreng April, Mei dan Juni ini akan dibayar di muka pada bulan April, jadi total yang didapat para penerima manfaat menjadi Rp300 ribu.

BLT minyak goreng Rp300 ribu akan dibagikan kepada 20,5 juta keluarga Penerima Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dan Program Keluarga Harapan (PKH).

Baca Juga: Kabar Gembira! Pemerintah akan Beri BLT Minyak Goreng, Ini Sasaran Penerimanya

Selain itu, BLT minyak goreng juga disalurkan kepada pedagang kaki lima (PKL) yang berjualan makanan gorengan.

Masyarakat yang telah terdaftar dan termasuk penerima BPNT, PKH dan PKL berhak mendapat BLT minyak goreng ini.

Adapun penerima BLT minyak goreng bisa diketahui lewat laman resmi Kementerian Sosial (Kemensos) di cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: Usai Pembicaraan Damai di Turki, Ukraina Berharap Rusia Tepati Janji Izinkan Evakuasi Warga Mariupol

Berikut cara cek penerima BLT minyak goreng:

1. Buka laman cekbansos.kemensos.go.id

2. Masukkan alamat seperti Provinsi, Kabupaten, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan

3. Masukkan nama Penerima Manfaat (PM) sesuai KTP

Baca Juga: Jalani Bulan Ramadhan di Balik Jeruji Besi, Ini Permintaan Khusus Doni Salmanan pada Dinan Fajrina

4. Ketikkan 8 huruf kode yang tertera dalam kotak kode

5. Jika huruf kode kurang jelas bisa direfresh atau klik 'ulangi' untuk mendapatkan kode huruf baru

6. Langkah terakhir, klik tombol CARI DATA

Baca Juga: Uni Eropa Siapkan Sanksi Baru bagi Rusia Meski Terancam Ekonominya Anjlok

Catatan:
Sistem Cek Bansos Kemensos akan mencari nama Penerima Manfaat sesuai wilayah yang Anda input.

Dan jika nama Anda tertera dalam daftar, berarti Anda bisa mendapat BLT minyak goreng Rp300 ribu.

Untuk mengecek BLT minyak goreng bisa dilakukan sendiri di rumah lewat HP dan bisa dicek oleh anggota keluarga lain tidak harus si penerima manfaat.

Baca Juga: Bantuan BLT Minyak Goreng 2022 Cair April 2022, Cek Syarat dan Daftar Penerima di cekbansos.kemensos.go.id

Demikian cara cek daftar penerima BLT minyak goreng Rp300 ribu yang cair bulan April 2022.***

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Sumber: cekbansos.kemensos.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah