Cara Dapat BSU 2022, Lakukan Aktivasi Rekening hingga Login sso.bpjsketenagakerjaan.go.id untuk BLT Rp1 Juta

- 6 Mei 2022, 20:37 WIB
Berikut ini cara mendapatkan BSU 2022 yang akan segera cair, pekerja harus aktivasi rekening hingga login ke sso.bpjsketenagakerjaan.go.id untuk dapatkan BLT Rp1 juta.
Berikut ini cara mendapatkan BSU 2022 yang akan segera cair, pekerja harus aktivasi rekening hingga login ke sso.bpjsketenagakerjaan.go.id untuk dapatkan BLT Rp1 juta. /Tangkap Layar/bsu.kemnaker.go.id

PR DEPOK - Cara dapat BSU 2022, lakukan aktivasi rekening hingga login sso.bpjsketenagakerjaan.go.id untuk dapatkan BLT Rp1 juta.

Terdapat sejumlah cara untuk mendapatkan BSU 2022 yang harus dilakukan oleh pekerja.

Selain harus memenuhi syarat penerima BSU 2022, pekerja juga harus melakukan beberapa langkah agar bisa menerima dana BLT subsidi gaji dari pemerintah.

Baca Juga: Berikut Besaran dan Cara Cek Penerima Dana PIP Kemdikbud 2022 yang Sudah Cair ke 10,2 juta Siswa

Untuk penyaluran BSU tahun ini, pemerintah telah mengumumkan dua syarat yang wajib dipenuhi oleh pekerja yang ingin mendapatkan subsidi gaji.

Dua syarat tersebut di antaranya sebagai berikut.

- Terdaftar sebagai peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan

Baca Juga: Ini 9 Buah yang Dapat Menurunkan Berat Badan, Cocok bagi Para Pejuang Diet

- Berpenghasilan tidak lebih dari Rp3,5 juta

Cara dapat BSU 2022 yang pertama kali harus dilakukan adalah memastikan bahwa pekerja terdaftar sebagai peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan.

Pekerja bisa cek nama di sso.bpjsketenagakerjaan.go.id untuk memastikan status BPJS Ketenagakerjaan masih aktif.

Baca Juga: Libur Sekolah Ditambah 3 Hari hingga 12 Mei 2022, Begini Penjelasan Kemendikbudristek

Berikut ini cara cek nama aktif BPJS Ketenagakerjaan di sso.bpjsketenagakerjaan.go.id.

1. Kunjungi link sso.bpjsketenagakerjaan.go.id.

2. Masukkan email dan password akun masing-masing agar bisa login.

3. Klik 'Buat Akun Baru' jika belum memiliki akun.

Baca Juga: Ramalan Shio Kuda, Kambing, dan Monyet, 7 Mei 2022: Jangan Buat Janji yang Tak Bisa Ditepati

4. Pilih segmen 'PU' dan masukkan alamat email yang aktif.

5. Klik 'Kirim' dan tunggu hingga kode verifikasi dikirim ke email.

6. Setelah akun berhasil dibuat, login ke akun tersebut.

Baca Juga: Tayang Hari Ini, Berikut Link Nonton The Sound of Magic Episode 1 sampai 6 Sub Indo

7. Masuk ke menu layanan dan klik 'Kartu Digital'

Dalam Kartu Digital akan ditunjukkan sejumlah informasi, di antaranya identitas pekerja, nomor rekening, serta status peserta BPJS Ketenagakerjaan (masih aktif atau tidak).

Bagi pekerja yang tercatat sebagai peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan, ia bisa mendapatkan BSU 2022.

Baca Juga: Batal Cair Sebelum Lebaran, Bagaimana Nasib BSU 2022? Simak Penjelasan dari Kemnaker

Selain dua syarat di atas, jika melihat pada penyaluran BSU tahun sebelumnya, terdapat empat syarat lain yang juga harus dipenuhi.

Keempat syarat ini didasarkan pada Permenaker Nomor 16 Tahun 2021, yakni sebagai berikut.

- Warga Negara Indonesia atau WNI, dibuktikan dengan NIK KTP

Baca Juga: Ramalan Shio Kelinci, Naga, dan Ular, 7 Mei 2022: Saatnya Meninjau Situasi Keuangan

- Merupakan pekerja atau buruh penerima upah

- Bekerja di wilayah dengan PPKM Level 3 dan 4

- Diutamakan bekerja di sektor industri barang konsumsi, transportasi, aneka industri, properti dan real estate, serta perdagangan dan jasa (kecuali jasa kesehatan dan pendidikan)

Baca Juga: Cek BLT Balita 2022 Online Pakai KTP Lewat Link Berikut, Ada Bansos PKH Rp3 Juta untuk Anak Usia 0-6 Tahun

Setelah semua syarat terpenuhi dan pekerja ditetapkan sebagai penerima BSU 2022, pekerja harus aktivasi rekening Bank Himbara.

Pasalnya, dana BSU 2022 baru bisa tersalur ke rekening jika rekening tersebut sudah diaktivasi.

Aktivasi akan dilakukan secara kolektif oleh Kemenaker bekerja sama dengan pihak bank penyalur dan perusahaan tempat bekerja.

Baca Juga: Sedang Berlangsung LIVE STREAMING SEA Games 2021 Vietnam vs Indonesia, Cek di Sini

Pekerja nantinya akan diberikan jadwal aktivasi rekening kolektif oleh perusahaan masing-masing.

Berikut ini cara dapat BSU 2022 lewat transfer ke rekening Bank Himbara (BNI, BRI, BTN, Mandiri).

1. Datangi kantor cabang dari salah satu Bank Himbara terdekat.

2. Siapkan KTP dan tanda pengenal lain, misalnya NPWP atau Kartu BPJS Ketenagakerjaan.

Baca Juga: Cek Penerima Bansos PKH Bulan Mei 2022 di laman cekbansos.kemensos.go.id untuk Dapat Bantuan hingga Rp3 Juta

3. KTP pekerja akan digunakan untuk proses verifikasi saat mengaktivasi rekening.

4. Lakukan aktivasi rekening.

5. Setelah rekening aktif, dana BSU bisa langsung dicairkan oleh penerima.***

Editor: Annisa.Fauziah

Sumber: Kemnaker


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah