Bansos BPNT Kartu Sembako Cair Lagi Bulan Mei? Ini Jadwal Penyaluran dan Cara Cairkan Uangnya

- 9 Mei 2022, 13:26 WIB
 Ilustrasi – Simak penjelasan tentang pencairan bansos BPNT Kartu Sembako yang dikabarkan cair lagi bulan Mei, termasuk jadwal penyalurannya.
Ilustrasi – Simak penjelasan tentang pencairan bansos BPNT Kartu Sembako yang dikabarkan cair lagi bulan Mei, termasuk jadwal penyalurannya. /.*/ANTARA/Aprillio Akbar

PR DEPOK – Bansos Bantuan Pangan Non Tunai atau BPNT kartu sembako cair lagi bulan Mei? Simak ini jadwal penyaluran dan cara cairkan uangnya.

Diketahui, bansos BPNT kartu sembako disalurkan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) setiap bulan di tahun 2022.

Masing-masing KPM penerima bansos BPNT kartu sembako akan mendapatkan uang bantuan senilai Rp200.000 per bulan.

Pasalnya, jadwal penyaluran bansos BPNT kartu sembako bulan April lalu dicairkan sekaligus Rp600.000 untuk 3 bulan pencairan yaitu bulan April, Mei, dan Juni.

Baca Juga: Cara Mendapatkan BSU 2022 yang Dikabarkan Cair Mei Ini, Segera Lengkapi Syarat Berikut

Sementara itu, jadwal penyaluran bansos BPNT kartu sembako bulan Mei akan cair kembali kepada KPM yang belum tersalurkan di bulan April lalu.

Anda dapat mengecek daftar nama penerima bansos BPNT kartu sembako bulan Mei melalui laman cekbansos.kemensos.go.id berikut ini.

Cara Cek Penerima Bansos BPNT Kartu sembako

1. Silakan KPM kunjungi laman cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: Inilah Golongan yang Berhak Dapat Bansos PKH Mei 2022, Siapkan KTP untuk Cek Penerima di Link Ini

2. Isi Provinsi, Kabupaten, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan pada kolom yang tertera.

3. Masukkan nama penerima bansos sembako BPNT kartu sembako.

4. Ketik 8 huruf kode (dipisahkan spasi) yang tertera dalam kotak kode.

5. Jika huruf kode kurang jelas, ulangi lagi untuk mendapatkan kode baru.

Baca Juga: Cara Daftar DTKS Online 2022 untuk Bisa Dapatkan Bansos PKH hingga BPNT Kartu Sembako

6. Klik tombol “Cari Data”, untuk mengetahui penerima bansos sembako BPNT kartu sembako.

Masing-masing KPM yang terdaftar sebagai penerima bansos BPNT kartu sembako akan mendapatkan uang senilai Rp600.000.

KPM yang terdaftar sebagai penerima bansos BPNT kartu sembako bulan Mei dapat mencairkan uangnya melalui kantor pos terdekat.

Sebab, Kemensos telah berkoordinasi bersama PT Pos Indonesia dalam proses penyaluran bansos BPNT kartu sembako tahun 2022.

Baca Juga: Cara Daftar Bansos 2022 Online Modal KTP, Dapatkan Sembako BPNT Rp2,4 Juta dan PKH Rp3 Juta

Sebagai informasi tambahan, Kemensos akan menyalurkan bansos BPNT kartu sembako kepada 18,8 juta KPM yang terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kemensos.

Kemensos mengharapkan bansos BPNT kartu sembako ini dapat dimanfaatkan oleh KPM untuk memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari.***

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah