Daftar BPNT 2022 Melalui Aplikasi Cek Bansos untuk Dapat Rp2,4 Juta per Tahun dengan Menyiapkan KTP

- 5 Juni 2022, 13:10 WIB
Ilustrasi uang rupiah.
Ilustrasi uang rupiah. /Pixabay/ EmAji

PR DEPOK - Daftarkan diri sebagai penerima BPNT tahun 2022 melalui Aplikasi Cek Bansos Kemensos untuk dapat bantuan Rp2,4 juta per tahun.

BPNT atau Bantuan Pangan Non Tunai adalah salah satu program bansos yang hadir tahun 2022 untuk masyarakat miskin dan rentan miskin.

Bansos BPNT tahun 2022 atau BPNT Kartu Sembako pendaftarannya bisa dilakukan secara online melalui Aplikasi Cek Bansos yang diluncurkan Kemensos.

Baca Juga: Apa Itu Kartu Prakerja? Simak Syarat dan Tahapan Daftar di Link Resmi agar Dapat Insentif

Caranya mudah, cukup siapkan kartu identitas atau KTP dan HP untuk mulai melakukan pendaftaran bansos BPNT Kartu Sembako tahun 2022.

Namun sebelum memulai teknis pendaftaran BPNT Kartu Sembako, ada beberapa hal yang perlu diketahui seperti syarat dan ketentuan sebelum pendaftaran.

Mendaftar bansos BPNT melalui aplikasi Cek Bansos berarti memasukan data diri ke database DTKS atau Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kemensos untuk nantinya diverifikasi keaslian dan kelayakan untuk dapat bansos.

Baca Juga: Buka Situs cekbansos.kemensos.go.id untuk Cek Nama Penerima BPNT dan PKH yang Cair Juni 2022

Jadi belum tentu akan bisa mendapatkan bansos BPNT 2022 ini meski sudah mendaftar karena harus melalui proses verifikasi.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: Kemensos


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah