Login cekbansos.kemensos.go.id di Link Ini untuk Cek Penerima PKH Juni 2022, Dapatkan BLT hingga Rp3 Juta

- 17 Juni 2022, 13:01 WIB
Berikut ini daftar nama penerima PKH Juni 2022 yang sedang cair, login ke link ini sekarang untuk dapatkan hingga Rp3 juta.
Berikut ini daftar nama penerima PKH Juni 2022 yang sedang cair, login ke link ini sekarang untuk dapatkan hingga Rp3 juta. /Irsan Mulyadi/ANTARA/

PR DEPOK - Penyaluran bantuan sosial atau bansos terus dilakukan oleh pemerintah kepada masyarakat miskin atau kurang mampu.

Bansos yang masih cair hingga saat ini salah satunya adalah Program Keluarga Harapan atau PKH.

Pada bulan Juni 2022, PKH kembali disalurkan oleh pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) kepada masyarakat yang terdaftar sebagai keluarga penerima manfaat atau KPM.

Baca Juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 33 Resmi Dibuka! Login www.prakerja.go.id dan Klik 'Gabung' Segera

Masyarakat akan mendapatkan bansos PKH Juni 2022 jika terdaftar sebagai KPM di data DTKS Kemensos.

Terdapat sejumlah syarat atau kriteria yang harus dipenuhi agar masyarakat bisa menerima bansos yang mencakup banyak kategori penerima ini.

Berikut ini empat syarat yang harus dipenuhi oleh penerima manfaat bansos PKH.

1. Tergolong warga kurang mampu atau rentan miskin.

Baca Juga: Berikut Tanggal Pencairan BPNT 2022, Login ke Link Ini untuk Dapatkan Bansos hingga Rp2,4 Juta

2. Bukan Aparatur Sipil Negara atau ASN.

3. Bukan anggota TNI/Polri.

4. Kehilangan pekerjaan karena pemutusan hubungan kerja (PHK) atau terdampak pandemi Covid-19.

Bansos Program Keluarga Harapan bisa diterima oleh berbagai kalangan, mulai dari ibu hamil, anak sekolah, hingga lansia usia 70 tahun.

Baca Juga: Trailer Film Pengabdi Setan 2 Dirilis! Berikut Jadwal Tayang dan Sinopsis Lengkap: Dia Datang Lagi!

Besaran PKH yang diterima oleh masyarakat berbeda-beda tergantung dengan kategori penerimanya.

Setidaknya ada tujuh kategori penerima bansos dengan jumlah bantuan yang berbeda-beda, yakni sebagai berikut.

- BLT anak sekolah SD mendapatkan Rp900.000 per tahun.

- BLT anak sekolah SMP mendapatkan Rp1.500.000 per tahun.

Baca Juga: Apa Itu Kartu Prakerja? Ini Pengertian, Syarat, Cara Daftar, dan Sasarannya

- BLT anak sekolah SMA mendapatkan Rp2.000.000 per tahun.

- BLT ibu hamil/melahirkan mendapatkan Rp3.000.000 per tahun.

- BLT lanjut usia atau lansia mendapatkan Rp2.400.000 per tahun.

- BLT penyandang disabilitas mendapatkan Rp2.400.000 per tahun.

- BLT anak usia dini atau balita 0-6 tahun mendapatkan Rp3.000.000 per tahun.

Baca Juga: Sweet Home Season 2 dan 3 Siap Kembali, Simak Peran Para Wajah Baru, Ada Dokter hingga Pemimpin Pasukan Khusus

Setelah memenuhi syarat untuk menerima PKH, masyarakat bisa login ke cekbansos.kemensos.go.id untuk mengetahui penerima bansos tersebut.

Situs cekbansos.kemensos.go.id akan menampilkan informasi terkait penerima, jenis bansos yang diterima, serta status penyaluran bansos tersebut.

Sejumlah langkah yang harus dilakukan untuk cek penerima PKH Juni 2022 lewat situs cekbansos.kemensos.go.id di antaranya sebagai berikut.

- Akses cekbansos.kemensos.go.id atau klik link ini.

Baca Juga: Sinopsis The Lord of the Rings: The Two Towers, Misi Frodo dan Sam untuk Hancurkan Cincin Sauron

- Masukkan provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa sebagai wilayah penerima manfaat.

- Masukkan nama lengkap sesuai KTP masing-masing.

- Masukkan 8 huruf kode yang muncul di kotak pada layar.

- Klik 'Cari Data'.

Baca Juga: Tidak Bisa Cair dalam Bentuk Tunai, BPNT 2022 hanya Bisa Ditukarkan dengan Barang-Barang ini

Tunggu hingga proses pencarian data penerima manfaat PKH selesai.

Jika data yang dimasukkan menjadi salah satu penerima manfaat PKH bulan ini, maka akan muncul informasi seperti nama, NIK KTP, jenis bansos, serta status pencairan bansos tersebut.***

Editor: Annisa.Fauziah

Sumber: Kemensos


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah