BPNT Juli 2022 Cair Rp200 Ribu Lewat Sini, Burun Cek Nama Penerima Pakai KTP di cekbansos.kemensos.go.id

- 18 Juli 2022, 20:23 WIB
Cek nama penerima BPNT Juli 2022 yang cair Rp200.000 di cekbansos.kemensos.go.id cukup menggunakan KTP.
Cek nama penerima BPNT Juli 2022 yang cair Rp200.000 di cekbansos.kemensos.go.id cukup menggunakan KTP. /Dok. Kemensos.

PR DEPOK - Info pasti kapan pencairan BPNT Juli 2022 masih ditunggu oleh masyarakat, terutama yang masuk sebagai KPM atau Keluarga Penerima Manfaat.

Pasalnya, BPNT yang dijadwalkan cair rutin setiap bulan, pada Juli 2022 ini belum ada informasi bakal dicairkan kapan dan tanggal berapa.

Masyarakat bisa cek nama penerima terlebih dahulu pakai KTP untuk memastikan sebagai penerima BPNT Juli 2022 atau tidak sembari menunggu info pasti dari Kemensos.

Pengecekan sendiri bisa dilakukan masyarakat dengan login ke link yang telah disediakan Kemensos, cekbansos.kemensos.go.id cukup pakai KTP.

Baca Juga: Kominfo Ancam Blokir bila Belum Daftar PSE, Ini Kata Pihak Goggle

Nama KTP yang muncul di cekbansos.kemensos.go.id berhak mendapat BPNT Juli 2022 sebesar Rp200.000 dari Kemensos.

Lantas bagaimana cara cek nama penerima bantuan dari Kemensos ini? Simak penjelasan di bawah ini.

Langkah pertama, siapkan KTP terlebih dahulu. Lalu langsung login situs resmi cekbansos.kemensos.go.id.

Langkah kedua, masukkan nama Provinsi atau Kabupaten atau Kota, Kecamatan dan Desa. Lalu, input nama lengkap yang ada di KTP.

Baca Juga: BPNT dan PKH dari Kemensos Masih Cair Juli 2022, Klik cekbansos.kemensos.go.id dan Segera Cek Nama Penerima

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah