Cara Daftar DTKS 2022 Online Lewat HP untuk Dapat PKH, BPNT Sembako dan BLT BBM

- 4 September 2022, 22:14 WIB
Ilustrasi - Simak cara daftar DTKS 2022 secara online lewat HP di aplikasi Cek Bansos agar dapat PKH, BPNT Kartu Sembako dan BLT BBM yang cair September ini.
Ilustrasi - Simak cara daftar DTKS 2022 secara online lewat HP di aplikasi Cek Bansos agar dapat PKH, BPNT Kartu Sembako dan BLT BBM yang cair September ini. /Tangkapan layar YouTube Kemensos RI

Baca Juga: Bazar Big Bad Wolf Books di Bandung Diserbu Pecinta Buku Sejak Hari Pertama

Jika terdaftar sebagai penerima salah satu bansos tersebut, dalam kolom BPNT, PKH atau BLT akan muncul informasi berupa Status (YA), Keterangan (Proses PT Pos/Himbara) dan Periode (September 2022). 

Setelah itu, salah satu bansos yang Anda dapatkan sudah bisa dicairkan sesuai waktu yang tertera di kolom periode. 

Bagi penerima PKH, bantuan tahap 3 dapat dicairkan melalui Bank Himbara meliputi BRI, BNI, BTN atau Mandiri.

Baca Juga: Sinopsis Film Kung Fu Yoga, Kisah Pencarian Artefak Berlian Magadha India di Tibet

Kemudian bagi penerima BPNT dan BLT BBM, bantuan bisa diambil lewat Kantor Pos atau PT Pos Indonesia.

Besaran bantuan untuk PKH tahap 3 adalah Rp750.000 untuk kategori ibu hamil dan anak balita, lalu kategori anak sekolah SD Rp225.000, siswa SMP Rp375.000 dan SMA Rp500.000. 

Kemudian penerima PKH tahap 3 penyandang disabilitas berat dan lansia di atas 60 tahun masing-masingnya mendapat Rp600.000. 

Sementara untuk penerima BPNT Kartu Sembako, besaran bantuan yang diberikan adalah Rp200.000 per bulan.

Terakhir untuk penerima BLT BBM, bantuan yang disalurkan adalah sebesar Rp300.000 untuk dua kali pencairan (Rp600.000).***

Halaman:

Editor: Wulandari Noor


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah