Cara Cek Nama Penerima Bansos 2022 Online Lewat Aplikasi Cek Bansos

- 19 September 2022, 16:58 WIB
Berikut ini dipaparkan cara cek nama penerima bansos 2022 dari Kemensos secara online lewat aplikasi Cek Bansos.
Berikut ini dipaparkan cara cek nama penerima bansos 2022 dari Kemensos secara online lewat aplikasi Cek Bansos. /Instagram.com/@kemensosri.

Jika sudah, segera unggah foto KTP sesuai ketentuan dan Anda akan menerima kode OTP melalui alamat email yang digunakan untuk memverifikasi akun.

Jika ingin segera cek nama penerima bansos 2022, maka cukup klik menu 'Cek Bansos', lalu masukkan data wilayah berupa provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, kelurahan/desa.

Baca Juga: Kemensos akan Bagikan BLT Anak Yatim Piatu dan Lansia Tunggal, Ini Besaran Uang yang Diberikan

Setelah itu, masukkan nama sesuai KTP. Cek kembali data yang diinputkan sudah benar atau belum. Lalu dilanjut klik tombol “Cari Data”.

Selanjutnya, sistem Cek Bansos bakal menampilkan hasil pencarian nama penerima bansos 2022 berdasarkan data yang diinput.

Apabila data penerima yang dicari melalui aplikasi Cek Bansos masuk ke dalam daftar penerima bansos 2022, maka bakal tampil informasi berupa nama penerima, umur, dan jenis bansos yang diperoleh.

Baca Juga: Big Mouth Dicap sebagai Drama Korea dengan Ending Terburuk Meski Raih Rating Tinggi

Sementara itu apabila nama yang dicari tidak masuk dalam penerima bansos 2022, maka bakal muncul keterangan “Tidak Terdapat Peserta/PM”.

Bagi nama yang muncul dipastikan bakal dapat bansos PKH, BPNT, dan BLT BBM 2022 yang bisa dicairkan di lembaga penyalur, seperti Bank Himbara (Mandiri, BNI, BRI, BTN), Kantor Pos, atau agen yang ditunjuk.***

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah