Cek Bansos BPNT Sembako 2022 Online Lewat Link cekbansos.kemensos.go.id

- 21 September 2022, 18:59 WIB
Ilustrasi - Berikut cara cek bansos BPNT Kartu Sembako 2022 online lewat link cekbansos.kemensos.go.id untuk cairkan bantuan Rp200.000.
Ilustrasi - Berikut cara cek bansos BPNT Kartu Sembako 2022 online lewat link cekbansos.kemensos.go.id untuk cairkan bantuan Rp200.000. /Dok Kemensos

PR DEPOK - Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) yang biasa disebut bansos Kartu Sembako masih disalurkan pemerintah kepada keluarga miskin sebesar Rp200.000 per bulan. 

Bansos BPNT Kartu Sembako 2022 ini dapat dicek secara online menggunakan handphone (HP) atau laptop melalui laman resmi cekbansos.kemensos.go.id. 

Segera lakukan cek bansos Kartu Sembako 2022 lewat laman cekbansos.kemensos.go.id untuk memastikan bahwa nama Anda sudah terdata sebagai penerima BPNT.

Namun sebelum membahas lebih jauh terkait cara cek BPNT 2022 secara online, artikel ini akan membahas terlebih dahulu penjelasan bansos Kartu Sembako dan diakhiri dengan informasi pencairan. 

Baca Juga: Cara Daftar BPNT Online 2022 Lewat HP dengan Login di Aplikasi Cek Bansos

Bansos Kartu Sembako itu sendiri merupakan program bantuan dari Kementerian Sosial (Kemensos) yang dibuat untuk membantu meringankan beban pengeluaran masyarakat miskin di Indonesia.

BPNT ini digulirkan pemerintah setiap bulan lewat Kantor Pos atau PT Pos Indonesia kepada keluarga miskin atau rentan miskin yang terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). 

Setiap penerima mendapat bansos Kartu Sembako sebesar Rp2,4 juta setahun yang disalurkan setiap bulan senilai Rp200.000. 

Baca Juga: Cek Nama Penerima Bansos 2022 Online untuk Cairkan BLT BBM dan BPNT Sembako

Halaman:

Editor: Wulandari Noor

Sumber: kemensos.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x