Belum Ditetapkan sebagai Penerima BSU 2022? 2 Kemungkinan Ini Jadi Alasan Statusmu Masih Calon

- 16 Oktober 2022, 09:31 WIB
Simak 2 kemungkinan yang membuat pekerja masih berstatus sebagai calon penerima BSU 2022 di sini.
Simak 2 kemungkinan yang membuat pekerja masih berstatus sebagai calon penerima BSU 2022 di sini. /Instagram.com/@kemnaker

PR DEPOK - Status pekerja belum ditetapkan sebagai penerima bantuan subsidi upah atau BSU 2022? Simak penjelasan lengkapnya yang akan tersaji pada artikel ini.

Tak sedikit para pekerja yang mengeluhkan bahwa status calon penerima BSU 2022 tidak berubah hingga saat ini.

Seperti yang diketahui, pekerja yang berhak menerima BSU 2022 adalah mereka yang statusnya telah ditetapkan sebagai penerima BLT subsidi upah ini, bukan berstatus calon.

Baca Juga: Ini 3 Penyebab BSU 2022 Tidak Cair ke Rekeningmu, Cek Semua Syarat Lengkapnya di Sini

Oleh karena itu, banyak pekerja yang kebingungan dan banyak mencari solusi agar status calon mereka berubah menjadi ditetapkan sebagai penerima BSU 2022.

Pemerintah melalui Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) mengatakan bahwa terdapat dua kemungkinan kenapa pekerja masih berstatus calon penerima BSU 2022 hingga saat ini.

Disebutkan bahwa dua kemungkinan penyebab pekerja masih berstatus sebagai calon penerima BSU 2022 ialah bank similarity yang kurang dari 70 persen dan terdeteksi oleh Bank Himbara bahwa rekening pekerja pasif atau tidak aktif.

Pastikan bahwa pekerja telah memenuhi semua syarat untuk menjadi penerima BSU 2022, salah satunya memiliki rekening Bank Himbara yang aktif.

Baca Juga: 3 Link Streaming MotoGP Australia 2022, Race Berlangsung Pagi Ini Pukul 10.00 WIB

Halaman:

Editor: Rifqy Rajwa Firmansyah

Sumber: Kemnaker


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x