Pencairan BSU 2022 di Kantor Pos Hanya untuk Nama Ini, Dapatkan Kode yang Diminta dengan Login PosPay

- 22 November 2022, 12:10 WIB
Login Aplikasi PosPay, Cek Penerima BLT Subsidi Gaji atau BSU 2022 yang Cair Rp600 Ribu lewat Kantor Pos
Login Aplikasi PosPay, Cek Penerima BLT Subsidi Gaji atau BSU 2022 yang Cair Rp600 Ribu lewat Kantor Pos /Instagram @posindonesia.ig/

PR DEPOK – Pencairan BSU 2022 yang dilakukan di Kantor Pos hanya untuk nama penerima yang sudah terdaftar secara sah.

Penerima BSU 2022 dianggap sah jika pada saat pencairan mampu menunjukkan kode QR yang diminta oleh pihak Kantor Pos.

Pasalnya hanya kode QR tersebut yang menandakan kalau masyarakat telah ditetapkan sebagai penerima BSU 2022 secara sah.

Baca Juga: PKH Tahap 4 dan BPNT Cair Desember, Daftar di Aplikasi Cek Bansos untuk Cek Penerima Bansos hingga Rp3 Juta

Kode QR ini bisa didapatkan oleh masyarakat calon penerima BSU 2022 melalui aplikasi PosPay yang bisa didownload di Play Store dengan menggunakan HP.

Oleh karena itu, masyarakat yang telah ditetapkan sebagai penerima yang sah bisa mencairkan dana BSU 2022 ini di Kantor Pos.

Cara mendapatkan kode QR dari aplikasi PosPay dilakukan secara online lewat HP, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari akun Instagram @posindonesia.ig, yakni:

Baca Juga: Gempa Magnitudo 7 Guncang Solomon, Getaran Terasa Kuat dan Berpotensi Tsunami

1. Download aplikasi PosPay di Play Store dari HP masing-masing

2. Bukalah aplikasi tersebut dan klik tombol 'i' berwarna merah pada pojok kanan di laman login

3. Kemudian pilihlah logo Kemenaker dan dilanjut dengan klik 'BSU KEMENAKER 1' pada bagian 'Jenis Bantuan'

4. Selanjutnya penerima akan diminta untuk menyiapkan e-KTP dan klik 'Ambil Foto Sekarang'

Baca Juga: Nonton Behind Every Star Episode 6 Sub Indo, Lengkap dengan Spioler, Jadwal Rilis dan Link Nonton Dramanya

5. Pastikan foto e-KTP jelas dan tidak buram, apabila foto buram atau tidak terbaca oleh sistem, ulangi foto e-KTP tersebut

6. Lengkapi data diri penerima lalu klik 'Lanjutkan', selanjutnya kode QR akan muncul di layar aplikasi PosPay jika data yang dimasukkan sesuai dengan data penerima BSU 2022

Setelah kode tersebut didapatkan, penerima BSU bisa langsung mendatangi Kantor Pos terdekat untuk mencairkan dana bantuan sebesar Rp600.000.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Pilih Jenis Tas Favorit Kamu, Ungkap Kepribadian Kamu di Sini

Dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari Instagram @kemnaker, bagi pekerja yang telah mengantongi Kode QR kemudian datang ke Kantor Pos terdekat dengan melakukan langkah berikut ini.

- Tunjukkanlah kode QR dari aplikasi PosPay pada juru bayar di Kantor Pos

- Juru bayar akan melakukan pengecekan NIK lewat aplikasi Danom Satuan, jika penerima tidak memiliki HP

Baca Juga: BLT BBM Tahap 2 Kapan Cair? Ini Info Terbaru dari Kemensos Soal Jadwal Pencairan Bansos Rp300.000

- Selanjutnya juru bayar akan scan Kode QR tersebut dengan menggunakan aplikasi Pos Giro Cash (PGC).

- Kemudian juru bayar melakukan verifikasi data penerima BSU dan identitas fisik penerima BSU, serta melakukan pengambilan foto e-KTP asli penerima

- Jika verifikasi dan validasi data sudah dianggap benar, maka juru bayar segera akan mengambil foto penerima BSU

Baca Juga: Cara Mengecek Daftar Nama Penerima Bansos PKH 2022 Lewat HP

- Penerima BSU selanjutnya diminta untuk menandatangani kwitansi di hadapan juru bayar

- Dana BSU 2022 kemudian diserahkan oleh juru bayar kepada penerima sebesar Rp600.000.

Demikian penjelasan mengenai pencairan BSU 2022 di Kantor Pos hanya untuk nama Ini, cek penerimanya dengan cara login di PosPay.***

Editor: Nur Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah