Penyebab Bansos PKH Dicabut Kemensos, Ini Update Terbaru Jadwal Pencairan PKH 2023

- 20 Mei 2023, 19:34 WIB
Ini penyebab bansos PKH dicabut Kemensos, serta update terbaru jadwal pencairan PKH 2023.
Ini penyebab bansos PKH dicabut Kemensos, serta update terbaru jadwal pencairan PKH 2023. /Pexels/Robert Lens

PR DEPOK – Ketahui penyebab bansos Program Keluarga Harapan dicabut oleh Kemensos disini lengkap dengan update terbaru jadwal pencairan bansos PKH 2023.

 

Hingga saat ini, pencairan bansos Program Keluarga Harapan (PKH) 2023 masih terus dilakukan oleh Kemensos. Bagi masyarakat yang namanya telah tercatat sebagai penerima bansos 2023 di DTKS Kemensos dan link cekbansos.kemensos.go.id, bisa segera cairkan dana bansos di bank himbara atau kantor pos setelah mendapatkan jadwal pencairan.

Untuk diketahui bahwa setiap bulannya Kemensos akan melakukan pembaharuan data penerima bansos di DTKS Kemensos. Ini bertujuan agar bansos PKH 2023 yang disalurkan oleh Kemensos bisa tepat sasaran.

Tujuan diperbaharuinya data penerima di DTKS Kemensos juga untuk melakukan validasi nama-nama yang masih layak dan tidak layak untuk menerima bansos PKH 2023.

Baca Juga: Link Nonton Anime Hell's Paradise: Jigokuraku Episode 8 Sub Indo, Spoiler: Kekuatan Lord Tensen

Jika Kemensos menemukan nama-nama yang sudah tidak layak menjadi penerima bansos PKH 2023, ada kemungkinan jika nama penerima tersebut akan dihapus atau dicabut dari daftar penerima bansos PKH oleh Kemensos.

Adapun berikut adalah 5 penyebab bansos PKH 2023 dicabut oleh Kemensos.

1. Masyarakat yang sudah tidak memenuhi syarat seperti dianggap sudah mampu secara ekonomi

2. Pindah alamat rumah dan alamat Kartu Keluarga (KK)

Baca Juga: Ini Jawaban 3 Besar Finalis Puteri Indonesia 2023 soal Berbuat Baik dan Berbuat Benar

3. Tidak mengusulkan diri ke RT/RW/Lurah di tempat tinggal atau alamat baru

4. Tidak termasuk dalam golongan 7 penerima bansos PKH. Adapun berikut 7 kategori penerima bansos PKH beserta dengan besaran yang diterima

- Ibu Hamil: Rp 750.000 per tahap

- Balita usia 0-6 tahun: Rp 750.000 per tahap

Baca Juga: Siap Cair, Login untuk Cek Daftar Penerima Bansos PKH Tahap 2 Mei 2023 Tahap 2 di Sini

- Lansia: Rp 600.000 per tahap

- Penyandang disabilitas: Rp 600.000 per tahap

- Siswa SD: Rp 225.000 per tahap

- Siswa SMP: Rp 375.000 per tahap

Baca Juga: Link Streaming Tottenham Hotspurs vs Brentford: Kick-off Sabtu, 20 Mei 2023, Tayang Pukul 18:30 WIB!

- Siswa SMA: Rp 500.000 per tahap

5. Lebih dari 4 orang anggota keluarga

Jadwal Pencairan Bansos PKH 2023

Pencairan bansos PKH 2023 akan dibagi menjadi 4 tahap dimana setiap tahapnya berlangsung dalam tiga bulan. Berikut adalah rincian jadwal pencairan bansos PKH 2023 yang telah ditetapkan sebelumnya.

Baca Juga: Siapa Molen Kasetra, Suami Enzy Storia? Ini Profilnya

1. Tahap 1: Januari, Februari, dan Maret

2. Tahap 2: April, Mei, Juni

3. Tahap 3: Juli, Agustus, September

4. Tahap 4: Oktober, November, Desember

Baca Juga: Geledah Rumah Dito Mahendra, Bareskrim Amankan Barang Bukti Airsoft Gun dan Peluru

Demikian informasi mengenai ketahui penyebab bansos Program Keluarga Harapan dicabut oleh Kemensos disini lengkap dengan update terbaru jadwal pencairan bansos PKH 2023.***

Editor: Tesya Imanisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x