Cair Rp400.000! Cek Kriteria dan Cara Mencairkan BPNT Mei Juni 2023 di Sini

- 15 Juni 2023, 11:06 WIB
Ilustrasi penerima BPNT Mei Juni 2023.
Ilustrasi penerima BPNT Mei Juni 2023. /Antara/HO/Pos Indonesia/

PR DEPOK - Bantuan sosial (bansos) jenis Bantuan Pangan Non Tunai atau BPNT Mei Juni 2023 dikabarkan akan cair bulan ini.

Informasi selengkapnya terkaitu kriteria dan cara mencairkan dana BPNT Mei Juni 2023 melalui Kantor Pos bisa disimak di artikel ini.

Selain itu, artikel ini juga akan mengulas lebih lanjut tentang cara mengecek penerima BPNT Mei Juni 2023 dari Kementerian Sosial (Kemensos) tersebut, guna memastikan apakah anda terdaftar sebagai penerimanya atau tidak.

Baca Juga: Sedap! Resep Membuat Sate Kambing Bumbu Kelapa Lengkap dengan Sambal

Diketahui BPNT adakah salah satu dari program bansos yang diadakan oleh Kemensos untuk memberikan bantuan berupa layanan-layanan seperti pendidikan, kesehatan, sandang, pangan, dan lain-lain.

Sebagaimana pencairan sebelumnya, setiap bulannya BPNT 2023 ini cair dengan rupa Bantuan Langsung Tunai (BLT) sebesar Rp200.000.

Namun bagi yang belum mendapatkannya di bulan sebelumnya, maka pencairannya akan diakumulasikan selama 2 bulan, jadi Rp400.000.

Baca Juga: Resmi! Akhirnya Belanda Mengakui Tahun 1945 sebagai Kemerdekaan Indonesia

Dikabarkan di beberapa kabupaten/ kota, BPNT Mei Juni 2023 ini sudah mulai cair, jadi masyarakat perlu mengecek secara berkala terkait informasi pencairan dana bansos Kemensos tersebut.

Diperkirakan BPNT Mei Juni 2023 ini akan cair secara serentak di berbagai wilayah pada pertengahan bulan ini.

Bagi masyarakat yang terdaftar sebagai penerima bansos ini, bisa mencairkan dananya di kantor pos atau ATM Himbara terdekat.

Baca Juga: Kaesang Maju Pilkada Depok 2024, Jokowi: Tugasnya Orang Tua Itu Merestui...

Namun sebelum itu, masyarakat yang hendak mendapatkan bansos BNPT 2023 ini perlu memastikan terlebih dahulu, apakah termasuk sebagai penerima bansos ini atau bukan.

Kemensos juga telah menetapkan sejumlah kriteria untuk penerima bansos BPNT 2023 sebagai berikut :

- Warga Negara Indonesia (WNI).

- Tergolong masyarakat yang kurang mampu atau miskin.

Baca Juga: BPNT Juni 2023 Cair Rp400.000 Hari Ini? Cek Jadwal Pencairan dan Nama Penerima di cekbansos.kemensos.go.id

- Sudah tercatat dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DKTS).

- Bukan Aparatur Sipil Negara (ASN) atau Pegawai Negeri Sipil (PNS), seperti TNI, atau POLRI dan semacamnya.

Jika merasa sudah sesuai dengan kriteria-kriteria yang disebutkan tersebut, lantas sekarang bagaimana cara mengecek penerima BPNT 2023 untuk bulan Mei–Juni ini?

Cara mengecek penerima BPNT Mei Juni 2023 itu cukup mudah, cukup siapkan HP yang bisa terhubung dengan Internet, KTP dan KK saja.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Warung Soto Terlezat di Bukittinggi, Harus Coba!

Berikut langkah-langkah untuk mengecek apakah anda termasuk penerima bansos ini atau bukan :

- Kunjungi laman resminya di https://cekbansos.kemensos.go.id

- Isi wilayah penerima yang meliputi provinsi, kabupaten/ kota, hingga desa/ kelurahan

- Isi nama lengkap sesuai KTP

Baca Juga: Resmi! Naik Transportasi Umum di Indonesia Sudah Boleh Tanpa Masker, Ini Aturan Lengkapnya

- Isi CAPTCHA untuk verifikasi

- Kemudian klik 'Cari Data'

Setelah itu akan muncul data penerimanya, seperti nama lengkapnya, jenis bantuan yang diterimanya dan status bantuannya.

Bagi masyarakat yang terdaftar sebagai penerima bansos BPNT Mei Juni 2023, bisa langsung mendatangi kantor pos atau ATM Himbara terdekat untuk mencairkan BLT bansos tersebut.

Baca Juga: Tim Rocket Mengambil Alih Situs dan Akun Twitter Pokemon, Ada Apa?

Terus simak artikel ini untuk mengetahui informasi terkait langkah-langkah untuk mencairkan BLT BPNT melalui kantor pos.

Berikut langkah-langkah mencairkan dana BLT BPNT Juni 2023 melalui Kantor Pos :

- Siapkan dokumen-dokumen persyaratannya seperti surat undangan, KTP, KK, dan KKS.

- Kunjungi kantor pos terdekat di wilayah anda sesuai dengan tanggal pencairan di surat undangannya.

Baca Juga: Diapresiasi FIFA World Cup, Lagu Terbaru Aldi Taher untuk Lionel Messi Mendadak Viral

- Sesaat setelah sampai di kantor pos, segera ambil nomor antrian dan tunggu beberapa saat hingga mendapatkan panggilan dari petugas.

- Setelah mendapatkan panggilan, berikan dokumen-dokumen persyaratan yang sudah disiapkan sebelumnya.

- Petugas akan melakukan validasi dan verifikasi dokumen-dokumen anda, dan setelah itu dana bansos BPNT Mei–Juni 2023 akan segera diserahkan.

Baca Juga: 6 Langkah Jitu Agar Dapat Alat Kesehatan Gratis dari BPJS Kesehatan

Dan perlu dicatat baik-baik, pencairan BPNT 2023 di kantor pos itu gratis, dengan kata lain tidak dipungut biaya sama sekali, sehingga masyarakat tidak perlu membayar apapun ketika hendak mencairkan bansos ini.

Demikian, penjelasan singkat mengenai cara mengecek penerima BPNT Mei Juni 2023 dan langkah-langkah atau cara mengambilnya di kantor Pos, semoga membantu.***

 

Editor: Nur Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah