5 Rekomendasi Cemilan yang Kaya akan Protein, Salah Satunya Ikan Tuna

25 Mei 2021, 18:50 WIB
Ilustrasi makanan mengandung protein. /PEXELS/ Malidate Van

PR DEPOK - Selain asupan makanan, tubuh juga memerlukan makanan pendamping atau cemilan sehat yang tak kalah penting untuk kebutuhan tubuh.

Cemilan sehat ini juga memiliki kepentingan yang sama untuk melengkapi gizi tumbuh seimbang.

Sementara itu, cemilan merupakan salah satu makanan yang sulit dihindari, bahkan mungkin kamu salah satu diantaranya.

Memakan cemilan atau yang biasa disebut ngemil, bukan menjadi alasan kalau kamu tidak peduli terhadap berat badan.

Baca Juga: Update Persebaran Covid-19 Depok, 25 Mei 2021: 49.185 Positif, 47.221 Sembuh, 944 Meninggal Dunia

Dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari Healthline, Cemilan yang kaya akan protein dapat membantu anda tetap kenyang diantara waktu makan.

karena nutrisi ini membantu membangun otot dan menjaga kesehatan yang optimal, nutrisi ini sangat penting terutama bagi para atlet muda, yang membutuhkan lebih banyak protein dari pada remaja biasanya.

bagi kamu yang hobinya ngemil, ada cemilan khusus direkomendasikan untuk cemilan berprotein tinggi.

Baca Juga: Ratusan Penumpang Alami Luka-Luka Akibat Tabrakan Kereta LRT di Malaysia

Berikut merupakan lima rekomendasi cemilan yang kaya akan protein:

1. Telur Deviled

Telur merupakan sumber protein yang sangat baik, serta lemak sehat dan berbagai vitamin, mineral, dan antioksidan.

Telur deviled merupakan kreasi dari telur yang dipotong menjadi dua dan diisi campuran kuning telur dan mayones atau juga bisa dengan campuran kuning telur dan yogurt Yunani.

2. Greek Yogurt dengan buah dan kacang-kacangan

yogurt sebenarnya masuk kedalam jenis minuman, namun yang satu ini cocok untuk dijadikan sebagai cemilan karena tekstur dan
nutrisinya lenkap.

Baca Juga: Gaduh Tak Mau Donasi ke Palestina, Cholil Nafis: Coba Lihat, 1946 Soekarno Galang Bantuan Beras ke India

Anda bisa memilih Greek Yogurt karena memiliki rasa asam manis yang polos, namun jika kamu tidak menyukainya, bisa dikombinasikan dengan madu, buah, dan kacang-kacangan.

3. Kombinasi Ikan Tuna dan Keju Cheddar

Ikan tuna terkenal kaya akan protein dan omega-3, anda bisa memilih ikan apa saja untuk dimakan, tetapi ikan tuna lebih direkomendasikan dan merupakan pilihan yang tepat.

Dalam satu ekor ikan tuna, mengandung 40 persen protein, karbohidrat dan lemaknya sangat rendah hanya sekitar 1 persen saja, karena rendah kalori dan karbohidrat, kamu bisa ngemil ikan tuna dicampur dengan Cheddar, untuk membantu menahan lapar.

Baca Juga: Terkait Dugaan Korupsi Dana BOS dan BOP Senilai 7,8 Miliar, Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta Lakukan Penggeledahan

4. Salad feta

Cemilan ini cocok untuk anda yang vegetarian, salad ini juga mengandung protein nabati dan merupakan pilihan yang sempurna dengan campuran kacang edamamme dan buncis, selain itu salad feta juga menambah kalsium dan lemak sehat.

5. Salad Ayam Dengan Apel, Cranberry, dan Kenari

Salad ayam isi ini memadukan ayam yang mengandung banyak protein dengan buah apel, cranberry kering dan kenari untuk cemilan gurih dan manis.

Cemilan ini enak disajikan dengan biskuit atau batang seledri. Pola makan juga harus dijaga sehingga tubuh mendapatkan protein yang cukup.***

Editor: Muhamad Gilang Priyatna

Sumber: Healthline

Tags

Terkini

Terpopuler