Waspada Hipertensi, Lakukan Langkah-langkah Ini untuk Mengatasi dan Mencegahnya

2 November 2021, 16:10 WIB
Ilustrasi - Waspada hipertensi, lakukan lima langkah berikut ini untuk mengatasi dan mencegah penyakit tersebut. /Pixabay/Antonio_Corigliano./

PR DEPOK – Hipertensi atau tekanan darah tinggi adalah penyakit yang seringkali ditemui dan dialami oleh masyarakat di dunia.

Hipertensi dapat menimbulkan beberapa kondisi kesehatan yang buru bagi penderitanya seperti gangguan pada jantung, sesak napas, dan kesehatan tubuh lainnya.

Demi mengatasi hipertensi, maka diperlukan komitmen untuk menjaga makanan dan pola hidup sehat dalam kesehatan.

Baca Juga: Kisah Pilu Ibu Trimah yang Diserahkan ke Panti Jompo Dapat Perhatian Selebriti, Termasuk dari Oki Setiana Dewi

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Mayo Clinic, berikut beberapa hal yang bisa dilakukan untuk mengatasi atau mencegah hipertensi.

1. Turunkan berat badan ekstra

Hipertensi sering meningkat seiring dengan peningkatan berat badan. Hal itu pun bisa menyebabkan gangguan pernapasan ketika tidur.

Secara umum para penderita hipertensi bisa mengurangi penyakit ini sekitar 1 mmHg per kilogram berat badan yang diturunkan.

2. Olahraga secara teratur

Aktivitas fisik secara teratur setidaknya 150 menit seminggu, atau sekitar 30 menit hampir setiap hari dapat menurunkan hipertensi sekitar lima hingga delapan mmHG.

Baca Juga: Sinopsis Film Non-Stop, Aksi Marsekal Udara AS Hentikan Teror Misterius di Penerbangan Trans-Atlantik

Maka dari itu Anda perlu konsisten dalam berolahraga. Jika tidak maka hal tersebut dapat membuat hipertensi kembali naik.

Beberapa contoh latihan aerobik yang dapat dicoba untuk menurunkan hipertensi adalah berjalan, jogging, bersepeda, dan berenang.

3. Konsumsi makanan sehat

Konsumsi makanan biji-bijian, buah-buahan, sayuran, hingga susu rendah lemak dapat menurunkan hipertensi.

Meski begitu, tidak mudah untuk mengubah kebiasaan makan. Namun dengan tips ini, Anda mungkin dapat menerapkan pola makan yang sehat.

Buatlah buku harian makanan pribadi. Tuliskan apa yang dimakan dalam sepekan. Dengan begitu dapat menyadari kebiasaan makan yang sebenarnya.

Baca Juga: Trailer Ikatan Cinta 2 November 2021: Andin Kesal pada Al, Irvan Buat Pengurus Panti Tersudut

4. Kurangi natrium

Bahkan sedikit pengurangan natrium dalam makanan Anda dapat meningkatkan kesehatan jantung dan mengurangi hipertensi sekitar lima hingga enam mmHg.

Untuk mengurangi natrium agar mempertimbangkan untuk membaca label makanan. Jika memungkinkan, pilihlah alternatif rendah sodium dari makanan dan minuman yang biasa dibeli.

Jika merasa tidak bisa secara drastis mengurangi natrium, kurangi secara bertahap. Selera Anda akan menyesuaikan dari waktu ke waktu.

5. Berhenti merokok

Setiap batang rokok yang dihisap meningkatkan hipertensi selama beberapa menit setelah berhenti merokok.

Baca Juga: Joe Biden dan Jokowi Minta Militer Myanmar Segera Bebaskan Tahanan Politik

Berhenti merokok dapat membantu hipertensi bagi para penderita kembali normal. Orang yang berhenti merokok mungkin hidup lebih lama ketimbang yang tidak pernah sama sekali.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Mayo Clinic

Tags

Terkini

Terpopuler