6 Rekomendasi Tempat Bakso Enak di Banyuwangi yang Wajib Dicoba, Cek di Sini Lokasinya

1 Juni 2023, 10:04 WIB
6 Rekomendasi Tempat Bakso Enak di Banyuwangi /Instagram.com/@baksoabahkiller

PR DEPOK - Hidangan bakso selalu digadang-gadang menjadi kuliner makanan terfavorit berbagai kalangan masyarakat di Indonesia.

Bagaimana tidak? Selain rasanya yang enak, bakso juga selalu dicari-cari banyak orang untuk menu makan siang ataupun makan malam.

Karena saking banyaknya peminat bakso di Indonesia, tak heran jika kita sering melihat tempat-tempat bakso bertebaran dimana-mana.

Baca Juga: Silakan Login ke cekbansos.kemensos.go.id Sekarang untuk Mendapatkan Bansos sebesar Rp750.000

Begitu pun ada 6 rekomendasi tempat bakso enak di Banyuwangi, Jawa Timur yang selau ramai pembeli.

Berikut adalah 6 rekomendasi tempat bakso di Banyuwangi, Jawa Timur dikutip PikiranRakyat-Depok dari Google Review beserta alamat lengkap dan jam bukanya.

1. Warung Bakso Kondusif P. Yanto

Rekomendasi tempat bakso terenak ini berlokasi di Jl. Prambanan No.47, Taman Baru, Kec. Banyuwangi, Kab. Banyuwangi, Jawa Timur.

Baca Juga: Jadwal dan Harga Tiket Film Spirit Doll di Bioskop Jogja Tayang 1 Juni 2023, Saksikan Kengeriannya

Restoran kuliner bakso ini buka setiap hari mulai dari pukul 10.30-21.00 WIB.

Pembeli yang datang kesana bisa langsung makan ditempat ataupun memesan online melalui GoFood.

2. Bakso Solo Perliman Pak Andre

Selanjutnya tempat bakso ini beralamat di Jl. Jaksa Agung Suprapto No.12, Penganjuran, Kec. Banyuwangi, Kab. Banyuwangi, Jawa Timur.

Baca Juga: Baekhyun, Xiumin, dan Chen EXO Memutus Kontrak Ekslusif dengan SM Entertainment

Bakso Solo di Banyuwangi ini buka setiap hari selama 12 jam pukul 09.00-21.00 WIB.

Sama dengan sebelumnya, tempat bakso ini bisa diorder online melalui GoFood ataupun makan ditempat.

3. Warung Bakso Pak Untung

Lalu warung bakso ini berada di Jl. KH. Wachid Hasyim No.35, Penganjuran, Kec. Banyuwangi, Kab. Banyuwangi, Jawa Timur.

Baca Juga: Cara Beli Tiket Masuk PRJ di Arena JIEXPO Kemayoran, Saksikan Konser Musik Spektakuler

Tempat kuliner bakso ini buka setiap hari pukul 10.30-21.00 WIB.

Pembeli yang mau mencoba kesini bisa langsung makan ditempat ataupun dioder lewat GoFood.

4. Juragan Bakso

Juragan bakso ini berlokasi di Jl. Medang Kamulan No.6b, Taman Baru, Banyuwangi, Kab. Banyuwangi, Jawa Timur.

Baca Juga: Alami Gangguan Mata, Biaya Pengobatan Kurnia Meiga dibiayai Erick Thohir

Tempat bakso ini memiliki banyak review di GoFood serta bisa juga langsung makan ditempat.

Juragan Bakso tutup setiap hari minggu dan buka kembali di hari lainnya pukul 10.00-21.00 WIB.

5. Bakso & Mie Ayam “Ngestu Luhur” Purwoharjo

Selanjutnya tempat bakso ini beralamat di Jl. Letkol Istiqlah No.12, Singonegaran, Kec. Banyuwangi, Kab. Banyuwangi, Jawa Timur.

Baca Juga: Jadwal Pencairan Dana KJP Plus Tahap 1 2023, Yuk Cek Nominalnya di Sini Sekarang!

Warung bakso ini buka setiap hari juga pukul 08.00-21.00 WIB.

6. Bakso Mercon Pak Latif

Rekomendasi tempat bakso terenak yang terakhir ini berada di Singotrunan, Kec. Banyuwangi, Kab. Banyuwangi, Jawa Timur.

Untuk detail alamat lebih jelasnya lagi bisa dilihat di titik koordinat Google Maps.

Baca Juga: Apakah Dana KJP Plus Tahap 1 2023 Bisa Hangus? Simak Infonya dan Cek Status Penerima di kjp.jakarta.go.id

Tempat kuliner bakso ini tutup setiap hari Minggu dan akan buka kembali di hari lainnya mulai pukul 08.00-13.00 WIB.

Demikian informasi terkait 6 rekomendasi bakso terenak di Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur beserta alamat lengkap dan jam bukanya.***

Editor: Nur Annisa

Tags

Terkini

Terpopuler