Ingin Menurunkan Badan Tanpa Ribet? Berikut 7 Cara Menurunkan Berat Badan Tanpa Diet dan Olahraga

20 Agustus 2023, 14:28 WIB
Simak berikut 7 cara untuk menurunkan berat badan tanpa ribet dengan harus melakukan diet serta olahraga. /drobotdean/Freepik/

PR DEPOK - Sebagian orang yang ingin menurunkan berat badan, biasanya kesulitan karena memiliki kendala entah itu tidak memiliki waktu berolahraga atau malas menjalankan diet.

Untuk menurunkan berat badan Anda bisa melakukan metode pengendalian berat badan untuk menjaga berat badan yang sehat. Bagi Anda yang ingin menurunkan berat badan tanpa ribet bisa menyimak artikel ini hingga tuntas.

Dirangkum PikiranRakyat-Depok.com, berikut 7 cara menurunkan berat badan tanpa diet dan berolahraga untuk Anda yang tidak memiliki waktu dan malas melakukannya.

Baca Juga: Inilah Top 7 Rumah Makan dan Resto Terenak yang Hits di Tangerang, Simak Lokasi dan Ratingnya

1. Tingkatkan Kemampuan Masak Anda

Dengan meningkatkan kemampuan masak Anda itu salah satu cara untuk menurunkan berat badan tanpa mengurangi asupan makan.

Seseorang yang memiliki banyak pengetahuan tentang memasak akan berbeda, mereka akan memilih bahan makanan yang kaya serat seperti sayuran dan buah. Sehingga akan mudah menurunkan berat badan.

2. Makan lebih banyak protein

Protein adalah kandungan yang sangat penting bagi tubuh, untuk pertumbuhan dan metabolisme. Protein juga bisa membuat perut cepat kenyang dan menunda lapar.

Cara sederhana untuk meningkatkan jumlah protein dalam makanan bisa menambahkan satu sendok biji chia seed atau biji rami ke sereal saat sarapan.

Baca Juga: Bansos PKH Tahap 3 Siap Cair Rp750.000, Cek Penerima dengan Akses cekbansos.kemensos.go.id

3. Memilih makanan banyak Serat

Makanan kaya serat adalah sayuran, buah, kacang-kacangan, dan biji-bijian. Manfaat makanan serat adalah bia meningkatkan kepenuhan, memperlambat pencernaan, meningkatkan waktu transit makanan dan penyerapan nutrisi, dan mencegah sembelit.

Anda bisa menambahkan banyak serat dengan makan buah setiap hari, makan biji-bijian utuh dalam makanan dan makan banyak sayuran.

4. Coba Probiotik

Probiotik adalah bakteri menguntungkan yang memberikan banyak manfaat pada tubuh yaitu energi untuk dinding usus dan sel hati, asam lemak spesifik yang memiliki sifat anti kanker, dan mengatur berat badan.

Penelitian menunjukkan bahwa probiotik membantu mencegah dan mengelola obesitas.

Probiotik bisa ditemukan di yogurt, kimchi, kol parut, kefir, sup kedelai Jepang, tempe, dan Kombucha.

Baca Juga: Enaknya Makan Nasi Goreng di Purwokerto, Ada 6 Tempat Keren yang Wajib Dicoba

5. Tidur Lebih banyak

Setelah beraktivitas Anda sarankan untuk tidur yang cukup untuk pemeliharaan berat badan. Tidur yang buruk akan mengganggu hormon penting termasuk metabolisme.

Tidur yang kurang dari 6 jam akan meningkatkan risiko kelebihan berat badan atau obesitas.

6. Mengurangi Stres

Stres juga salah satu faktor yang bisa meningkatkan berat badan, dimana akan membuat nafsu makan lebih besar.

Stres memicu emosional sehingga akan mendorong seseorang untuk makan makanan yang tidak sehat.

Cara mengurangi stres adalah berolahraga teratur, mengurangi asupan kafein, berlatih meditasi dan mindfulness, dan menghabiskan waktu diluar ruangan.

Baca Juga: Link Nonton Sub Indo Behind Your Touch Episode 4, Bon Ye Bun Memecahkan Kasus Pembunuhan?

7. Mengonsumsi vitamin D

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa mereka yang memiliki kadar vitamin D darah rendah lebih cenderung mengalami obesitas dan tidak cukup olahraga.Vitamin D bisa ditemukan di kuning telur, ikan berlemak, jamur tertentu.

Kondisi tubuh yang kekurangan vitamin D adalah sindrom metabolik, depresi dan kemasan, diabetes tipe 1 dan 2, osteoporosis dan osteoporosis.

Itulah 7 cara menurunkan berat badan tanpa ribet, tanpa harus berolahraga dan menjalankan diet ketat.***

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Medical News Today

Tags

Terkini

Terpopuler