5 Fakta Golongan Darah P yang Baru Ditemukan, Salah Satunya Lebih Langka dari Kasus Dinosaurus

9 Januari 2024, 17:48 WIB
Ini 5 fakta mengenai golongan darah P yang belum lama ditemukan. /Pixabay/Allinonemovie

PR DEPOK - Ahli medis di Provinsi Jiangsu, Tiongkok Timur, menemukan satu kasus langka dari golongan darah P pada manusia. Penemuan ini menambah kasus baru golongan darah langka dalam sejarah medis.

Seperti diketahui, selama ini diketahui hanya ada 4 golongan darah utama pada manusia yaitu O, A, B, dan AB yang disebut juga dengan golongan darah ABO. Namun, penemuan golongan darah P baru-baru ini menyisakan banyak pertanyaan.

Nah, untuk menjawab rasa penasaran Anda, PikiranRakyat-Depok.com sudah rangkum 5 fakta terkait penemuan golongan darah P di wilayah China ini.

5 Fakta Penemuan Golongan Darah P

Baca Juga: 5 Soto Ayam Enak dan Menyegarkan di Kota Jayapura, Ini Alamatnya

1. Sangat langka

Para ahli mengungkapkan, rangkaian genetik di balik kasus langka golongan darah P sangat langka. Kasus ini bahkan lebih jarang dibandingkan subtipe, seperti darah dinosaurus atau darah panda.

Menurut People's Daily, golongan darah rhesus-negatif yang sering disebut sebagai darah panda di Tiongkok, berjumlah sekitar 0,4 persen dari populasi Tiongkok. Sebagai perbandingan, fenotip darah dinosaurus terjadi sekitar satu dari 10.000 hingga satu dari 100.000.

Sementara golongan darah P prevalensinya lebih rendah dari satu dalam sejuta.

Baca Juga: Bikin Goyang Lidah! Inilah 6 Warung Bakso Enak dan Nikmat di Kepanjen, Ini Alamatnya

2. Belum pernah ditemukan

Para ilmuwan telah mengidentifikasi urutan DNA pada golongan darah P.

Setelah dilakukan pengujian genetik lebih lanjut, dipastikan bahwa rangkaian gen yang baru ditemukan tersebut belum pernah ditemukan sebelumnya.

3. Ditemukan setelah setahun tes rutin

Baca Juga: Kuy Kesini! List 8 Cafe Hits yang Pas Buat Nongkrong di Kepanjen, Cek Disini Lokasinya

South China Morning Post melaporkan bahwa penemuan terbaru dari rangkaian DNA di balik golongan darah langka ini terjadi selama tes rutin yang dilakukan tahun lalu di sebuah rumah sakit di Taizhou, Provinsi Jiangsu.

4. Ditemukan pada seorang wanita

Dr Cao, salah seorang peneliti menjelaskan bahwa golongan darah P ini ditemukan pada seorang wanita.

Bagi orang-orang dengan golongan darah P langka ini, deteksi dini dapat membantu mempersiapkan transfusi darah dengan lebih baik.

Baca Juga: Rekor Tertinggi! Indonesia Dapat Kuota Haji Tahun 2024 Sampai 241 Ribu Orang, Terbesar Sepanjang Sejarah

Hal ini terutama terjadi pada saat hamil karena orang-orang tersebut hanya dapat menerima darah dari jenis yang sama dan transfusi yang salah dapat menyebabkan keguguran dan bayi lahir mati.

“Dalam kasus perempuan dengan golongan darah ini, keberadaan antibodi 'anti-Tja' yang menyerang plasenta secara langsung dapat menyebabkan keguguran,” kata Dr Cao seperti dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari Independent pada 9 Januari 2024.

5. Pengurutan gen kelompok golongan darah P tidak sejalan dengan mutasi

Cao Guoping, seorang dokter di Rumah Sakit Rakyat Taixing mengatakan, hasil pengurutan gen dalam kasus khusus ini tidak sejalan dengan mutasi yang diketahui yang dilaporkan pada kelompok P.

Baca Juga: Sedep Pol! 6 Rekomendasi Warung Bakso Terenak dan Nikmat di Magetan, Simak Alamatnya

Saat ini, hanya ada sembilan kasus golongan darah p yang terdokumentasi di Tiongkok. Menurut data yang tersedia, sistem golongan darah P terdiri dari lima fenotipe reguler: p1, p2, p1k, p2k, dan p.***

Editor: Tesya Imanisa

Sumber: Independent Global Times

Tags

Terkini

Terpopuler