Ketahui 5 Jenis Rasa Lapar dan Cara Mengatasinya

- 22 April 2021, 18:15 WIB
ilustrasi lapar.
ilustrasi lapar. /Thought Catalog/unsplash.com/@thoughtcatalog

PR DEPOK – Menginginkan makanan setiap saat tidak selalu menandakan bahwa perut Anda benar-benar merasa lapar, karena rasa lapar terkadang dikendalikan oleh pikiran, emosi, serta keinginan kita.

Makan dengan penuh kesadaran dapat mendorong kita untuk menikmati setiap asupan tanpa ada emosi atau rasa berlebihan.

Perlu diketahui, mengontrol makanan yang masuk ke dalam tubuh, tentu dapat membantu menghindari dari berbagai penyakit kronis, masalah tidur, dan depresi.

Baca Juga: Meski Banyak Kejanggalan dalam Sidang Habib Rizieq, Sugito Atmo: Insyaallah Bebas Kalau Bersandar pada Fakta

Lapar tidak hanya dirasakan oleh perut melainkan beberapa organ tubuh lainnya.  Ada lima jenis rasa lapar yang berkaitan dengan pola makan selain lapar perut, di antaranya lapar pikiran, hati, mata, hidung, dan mulut.

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Boldsky, Kamis 22 April 2021, berikut jenis-jenis lapar yang perlu Anda ketahui.

1. Lapar Hati

Lapar hati berkaitan dengan tingkat emosional yang sifatnya bisa positif dan negatif.

Seringkali Anda menganggap lapar hati merupakan sebuah respons negatif bagi tubuh. Sehingga biasanya saat dalam kondisi ini biasanya Anda akan berpikir bahwa makanan dapat membantu mengisi kekosongan hati Anda.

Baca Juga: Bocoran Ikatan Cinta 22 April 2021: Tagih Janji, Elsa Disetubuhi Ricky Karena Terpaksa

Contohnya seperti Anda sedang merindukan masakan nenek atau ibu Anda, dengan begitu Anda akan selalu merasa lapar ketika bernostalgia pada masakan nenk atau ibu Anda.

Agar hal tersebut tidak terjadi, Anda bisa atasi dengan kegiatan fisik seperti berolahraga atau berkumpul dengan teman.

2. Lapar Pikiran

Lapar dapat berhubungan dengan pikiran kita dan sering muncul. Misalnya Anda berpikir bahwa jika hari yang Anda lalui penuh keberuntungan maka harus membeli kue atau makanan sebagai bentuk perayaan.

Hal buruk tentang lapar pikiran adalah pikiran dapat berubah dan tentu keinginan makan juga akan berubah.

Baca Juga: Kerja Sama dengan LIPI dan AGI, Kominfo Rilis Buku ‘Peta Ekosistem Industri Game Indonesia 2020’

Untuk itu, penting bagi Anda mengenali dan membedakan antara lapar pikiran dengan lapar yang sebenarnya.

3. Lapar Mata

Lapar mata dipicu oleh mata kita yang melihat makanan menggoda. Secara sederhana Anda tidak bisa menahan godaan dari makanan yang Anda lihat.

Sebenarnya lapar mata tidak hanya berhubungan dengan makanan melainkan juga dengan barang-barang atau keinginan lain.

Untuk itu, yang perlu Anda perhatikan agar tidak terjadi lapar mata yakni fokuskan pandangan pada keindahan lukisan, dekorasi sebuah tempat, atau pemandangan alam.

Baca Juga: Sinopsis Film The Circle: Eksperimen di Perusahaan Teknologi yang Membahayakan Emma Watson

4. Lapar Hidung

Hidung membantu kita untuk mencium aroma makanan hal tersebut akan mengundang kita untuk mengonsumsinya.

Terlepas apakah Anda merasa lapar atau tidak, hidung Anda mendorong mulut Anda untuk memakannya.

Untuk mengatasinya, yang perlu Anda lakukan adalah dengan menjauh dari tempat beraroma sedap tersebut.

5. Lapar Mulut

Lapar mulut merupakan keinginan untuk mencicipi berbagai rasa atau tekstur makanan.

Baca Juga: Cara Daftar Kartu Prakerja 2021 Online di prakerja.go.id

Saat Anda merasa lapar mulut, yang perlu Anda adalah dengan memikirkan apakah makanan tersebut sehat atau tidak bagi tubuh Anda.

Jika Anda sering lapar mulut para ahli menyarankan untuk mengonsumsi protein dan biji-bijian karena dapat membuat Anda kenyang lebih lama.***

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: Boldsky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x