Meski Tak Alami Gejala Serius, 6 Tindakan Berikut Harus Segera Dilakukan Usai Dinyatakan Positif Covid-19

- 30 Agustus 2021, 13:05 WIB
Ilustrasi Isolasi mandiri.
Ilustrasi Isolasi mandiri. /Pixabay/Onderortel/

PR DEPOK - Saat dinyatakan positif Covid-19 berdasarkan hasil tes PCR tetapi tidak menunjukkan gejala serius, tindakan apa yang harus segera dilakukan?

Meski tidak mengalami gejala serius dan tidak membutuhkan bantuan medis sekali pun, tindakan pertama yang harus Anda lakukan adalah melapor ke perangkat desa setempat.

Juru Bicara Pemerintah untuk Covid-19, dr. Reisa Broto Asmoro membagikan tips saat seseorang terpapar Covid-19 tanpa gejala dan diminta dokter untuk menjalani isolasi mandiri.

Baca Juga: KPK OTT Bupati Probolinggo Puput Tantriana Sari dan Suami, Ali Fikri: Sejauh Ini 10 Orang Diamankan

"Segera lapor ke Ketua Rukun Tetangga (RT) atau Ketua Rukun Warga (RW) atau satgas setempat," tuturnya dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara.

Perangkat desa tersebut nantinya bertugas untuk melaporkan kondisi kesehatan Anda ke puskesmas terdekat.

Kedua, Anda disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter via telemedisin yang akan memantau kondisi kesehatan selama isolasi mandiri.

Tak perlu khawatir dengan biaya karena Kementerian Kesehatan telah menjalin kerja sama dengan sejumlah telemedisin untuk memberikan layanan gratis bagi warga yang menjalani isolasi mandiri.

Baca Juga: Cara Merawat Kesehatan Liver dengan Jaga Berat Badan hingga Hindari Kontak Langsung dengan Produk Pembersih

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x